M4222 – Jalan Yang Belum Pernah Dilalui

YOSHUA 3:1-17. JALAN YANG BELUM PERNAH DILALUI.

Yos 3:

  1. Sampai di Yordan.
  2. Israel diberitahu.
  3. Lihat Tabut.
  4. JARAK 2.000 HASTA.
  5. Sucikan diri, Tuhan hendak membuat keajaiban.
  6. Imam angkat Tabut.
  7. Yoshua diangkat = disertai Tuhan.
  8. Tabut sampai Yordan, berhenti.
  9. Dengar Firman Tuhan.
  10. Tanda; Orang Kanaan diusir.
  11. Tabut di depan.
  12. 12 orang wakil Israel.
  13. Air terpisah.
  14. Israel berjalan.
  15. Yordan meluap, musim menuai.
  16. Air berhenti sampai kota Adam.
  17. Tabut di tengah Yordan.

Ref:

Yos 3:1-17, M404

Yos 3: 2-4, M1118c

M2205 B+, M2207 A

Yos 3:4  2418 A+

3407 A+

PENDAHULUAN.

Kita akan melihat satu seri perjalanan yang direncanakan Allah sejak permulaan, waktu mengeluarkan Israel dari Mesir, lewat laut Merah ke padang gurun dan bagian terakhir yaitu waktulewat sungai Yordan sampai masuk dan memusakai negeri Perjanjian.

Kita bisa melihat ada + 14 perbedaan antara proses melewati laut Merah (bagian permulaan) dan proses melewati sungai Yordan (bagian2 terakhir).

Dalam perbedaan2 ini kita akan melihat bahwa perlengkapan untuk melewati laut Merah, tidak cukup untuk menyeberangi sungai Yordan! Kita harus mempunyai perlengkapan khusus untuk bisa menyeberangi Yordan, yaitu bisa melihat Tabut di depan kita dalam jarak 2.000 hasta dan Tabut inilah yang membuat air sungai Yordan terbelah jadi 2 sisi, sehingga Israel dapat menyeberanginya, masuk negeri Perjanjian untuk mengambilnya sebagai pusaka yang kekal!

LAUT MERAH DAN SUNGAI YORDAN.

Yos 3:1

Yosua bangun pagi2, lalu mereka berpindah dari Sitim dan sampai di Jordan, ia dan bani Israel bermalam di sana sebelum mereka menyeberang. (KJI)

Inilah permulaan dan akhirnya dari rencana Allah bagi bangsa Israel.

Tuhan itu setiawan. Ia tetap setia sampai ke akhir.

2Tim 2:13

Jika kita tidak setia, Ia tetap setia karena Ia tidak dapat menyangkali diri-Nya sendiri. (KJI)

Tidak pernah putus atau berhenti di tengah jalan, baik dalam perencanaan dan pelaksanaannya.

Fil 1:6

Sebab saya yakin akan hal ini, bahwa Ia, yang sudah memulai di dalam kamu suatu pekerjaan yang baik, akan menyelesaikannya sampai pada hari Yesus Kristus. (KJI)

Jangan kuatir atau kecil hati, pasti Ebenezer 1Sam 7:12, Ibr 7:25.  Allah akan selalu menyelesaikan pekerjaanNya, kecuali umatNya yang tidak setia dan berbalik. Misalnya: Israel yang keluar dari Mesir, banyak yang tidak sampai ke akhir, sebab banyak yang mati di tengah jalan, dan itu bukan salah Tuhan, tetapi kesalahan mereka sendiri yang tidak taat dan tidak setia, dan berontak dan tidak maubertobat sampai akhir, misalnya Bil 14:22; 26:65.

Ada banyak perbedaan antara memulai dan mengakhiri, tetapi ini bersambung, sebab itu harus setia dan tekun sampai ke akhir.

Permulaan itu penting!

Ini tidak sulit asal dari permulaan kita taat dan terus setia! Setiap hari kita memelihara rohani kita baik2, setiap kali 1 hari lagi, maka setiap hari akan dibuat Tuhan menjadi hari baik bagi kita. Maz 118:24 (bukan jadi hari jahat dengan iblis 1Pet 3:10). Pasti akan sampai pada akhir yang indah. Seperti Yusuf, Daud, Daniel, Abraham, Petrus, Paulus dll yang dari permulaan tetap setia dan taat pada Tuhan. Jangan seperti orang Israel yang dari permulaan terus ber-sungut2 dan banyak hal2 yang jelek dan tidak mau bertobat.

Hiduplah dalam kesucian,(tidak bereaksi dosa) dan taat setiap hari dipimpin Roh, pasti akan sampai dan masuk dalam akhir yang indah.

TAHU LEBIH DAHULU.

Yos 3:2-3

  1. Maka jadilah sesudah 3 hari, para petugas* berjalan melalui seluruh perkemahan (* L: hulubalang. B: pengatur pasukan K: officers).
  2. Dan mereka memerintah bangsa itu, katanya. Kalau kamu melihat Tabut perjanjian dari Tuhan Allahmu dan Imam2 serta orang Lewi membawanya, maka hendaklah kamu berangkat keluar dari tempatmu dan mengikutinya. (KJI)

Kita bandingkan laut Merah dan sungai Yordan.

  1. Pada waktu melewati laut Merah, mereka semua tidak tahu apa yang akan terjadi, tiba2 musuhnya (Firaun yang bengis), mengejar dari belakang; mereka menjadi kacau balau, marah, ber-sungut2, berontak sebab tidak percaya dan tidak mengerti.Memang hari2 yang akan datang, bahkan besokpun kita tidak tahu Yak 4:14.
  2. Pada waktu terakhir, akan lewat Yordan. Yusak dan Israel tahu dengan tepat. Semua dijelaskan pada Israeldengan teliti dan tepat satu per satu dan semua itu ajaib, tidak masuk akal, tetapi Israel dalam tahap akhir ini bisa percaya danmereka mengalaminya dengan tepat hal2 yang ajaib dan tidak mungkin itu.
  3. Jangan takut! Memang kita tidak tahu melewati jalan baru ini, tetapi kalau kita lekat dengan Tuhan, berjalan dengan Tuhan, belajar dari Firman Tuhan, kita akan tahu semuanya sebelum mengalaminya, meskipun semua hal2 yang belum pernah kita jalani itu ajaib dan tidak masuk akal, yang berakhir dalam pengangkatan yang ajaib.
  4. Tuhan akan memberitahu lebih dahulu.

Amos 3:7

Sahaja Tuhan Hua tiada melakukan barang suatu perkara, sebelum dinyatakanNya rahasiaNya kepada hambaNya, yaitu segala nabi-nabi.

Sebab itu rahasia2 yang akan datang (tentang kesempurnaan dan peristiwa2 yang akan datang) akan dibukakan meterainya Dan 12:4, Mat 10:26-27. Sebab itu kita harus selalu lekat dengan Tuhan dan tekun belajar Firman Tuhan dalam pimpinan Roh Kudus, berjalan dengan Tuhan setiap hari. Jangan kuatir atau bingung, Allah tidak pernah terlambat, sekalipun dalam hari2 ini banyak orang tidak tahu ke mana arahnya pandemi dunia ini. Sebab itu ber-jaga2lah terus Mat 24:42. Sekalipun belum mengerti tetaplah berjalan dengan iman 2Kor 5:7.

Betapa indah berjalan dengan Tuhan, selalu aman dan sejahtera, sebab itu jangan mengurangi 7 KPR.

Mengapa ada perbedaan ini?

Sebab:

  1. Tidak bisa mengerti.

Dalam keadaan sebagai bayi, mereka belum bisa mengerti cara kerja Allah yang ajaib, yang tidak masuk akal, seperti waktu Israel mengalami jalan buntu di tepi laut Merah. Sebab itu mereka marah dan berontak. Tetapi pada tahap akhir ini, umat Tuhan sudah cukup dewasa, sebab itu mereka dapat mengerti cara kerja Allah yang ajaib, bahkan bersyukur dan bersukacita, dan ini juga berarti bahwa mereka akan masuk dalam masa penamatan dan

  1. Akan mengalami hal2 yang cukup sulit (sebab akan disempurnakan). Sebab itu kita perlu diberitahu dan dipimpin, tetapi tetap harus berjalan dengan iman, sebab semua mustahil untuk akal. Dalam taraf permulaan, Israel dipimpin lewat begitu banyak mujizat dan tanda ajaib. Tetapi mereka tidak mau percaya, tetap ber-sungut2, padahal mereka mengalami sendiri lawatan Allah yang luar biasa.

Jadi jangan kuatir jalan baru, tetap berjalan dengan iman, dipimpin Roh; pada saatnya, pasti Allah akan membukakan FirmanNya sehingga kita tahu dan dipersiapkan untuk penamatan atau penyempurnaan rencana Allah.

III. BERJARAK 2000 HASTA.

Yos 3:4

Namun hendaklah ada jarak antara kamu dan dia, kira2 menurut ukuran, 2000 hasta. Jangan mendekatinya, supaya kamu tahu jalan yang harus kamu jalani, sebab kamu tidak pernah lewat jalan ini sebelumnya. (KJI)

2.000 hasta (1 hasta lebih kurang 45 cm), berarti 900 m, hampir 1 Km.

Ini berarti beberapa saat sebelum sampai masa pemisahan (masa finishing) orang Israel harus betul2 siap dan ber-jaga2 untuk melangkah, berjalan terus ikut Tabut, sekalipun dari jarak jauh (2000 hasta, lebih kurang 1 Km, Tabut tampaknya kecil, tetapi biasanya ada tiang awan di atasnya). Kalau secara biasa melihat Tabut (rahasia kesempurnaan rencana Allah di akhir zaman) itu sulit, terlalu “kecil”, tetapi kalau dipimpin Roh, ada tiang awan, akan jauh lebih mudah, baik secara pribadi mau ber-sama2, yaitu persekutuan dalam Roh berjalan mengikuti tiang awan dan tiang api menuruti Tabut.

  1. Ini sangat penting, sebab orang2 Israel harus bisa melihat Tabut dengan jelas, sehingga dapat berjalan mengikutinya. Sebab bukan saja belum pernah berjalan disini, tetapi juga ini jauh lebih sulit dari permulaan, sebab itu perlu betul2 melihat Tabut dan ikut dengan tertib, sehingga bisa ikut dalam masa penamatan atau penyempurnaan ini.
  2. Tabut jadi patokan untuk masuk negeri Perjanjian, tujuan terakhir dari rencana Allah. Secara rohani bagi kita, Tabut itu adalah rahasia peristiwa2 yang akan datang dan rahasia kesempurnaan untuk menjadi patokan, target, sehingga arah pertumbuhan kita tepat menuju sasaran!
  3. Arti rohani 2000 hasta, yaitu 2000 tahun, ini adalah jarak antara hujan Awal dan hujan Akhir; ini berbeda, tetapi bersambung. Dalam hujan Awal Gereja mulai ditanam, lalu dalamhujan Akhir Gereja yang menjadi sempurna akan dituai yaitu diangkat. Pesan malaikat dalam Kis 1:11 untuk kedatangan Tuhan, 2000 tahun yang akan datang, tetapi sudah dilakukan, dipersiapkan sejak permulaan, sebab sekalipun berbeda 2000 tahun, sudah bisa lihat Tabut akhir zaman ini.

Apalagi sekarang, sudah lebih dekat, sebab itu ikuti terus perkembangan baru dalam pimpinan Roh Kudus yang akan sanggup menunjukkan rahasia hal2 yang akan datang.

  1. Jangan terus dengan pelajaran2 dasar dan tidak maju2 Ibr 6:1-2. Pelajari pelajaran dasar baik2, sampai mahir sampai menjadi (dewasa) rohani. Seluruh segi hidup kita, lebih2 tabiat kita, harus dicocokkan dengan Firman Tuhan dan terus bertumbuhseperti Kristus. Pelajaran dasar itu penting, tetapi kita sudah harus lulus, bisa hidup suci, mati lepas dari dosa, dipimpin Roh untuk melakukan kehendak Allah. Kita harus tumbuh terus dalam semua pengertian2 yang baru, yang akan datang. Sama seperti bapak menegur anaknya, jangan terus di Sekolah Dasar, sampai 10 tahun masih di Sekolah Dasar. Bapaknya ingin anak itu lulus dari SD naik ke SMP, SMA dst. Begitu juga, jangan kita terus saja dengan pelajaran2 dasar. Untuk bisa mengerti lebih banyak dan lebih lengkap perkara2 yang akan datang, setiap orang secara pribadi harus tumbuh dalam pimpinan Roh Kudus dan secara bersama, perlu bersekutu dalam Roh dengan manis, dalam kesucian dan kasih Kristus, sehingga bisasharing tentang hal2 yang akan datang, istimewa diantara pemimpin2, sehingga lebih jelas melihat Tabut, supaya tidak salah jalan, tetapi tahu jalan lurus,langsung dengan tepat menuju kepada kesempurnaan, tahurahasia2 peristiwa akhir zaman, sehingga bisa menghadapi dan menangani dengancepat dan efektif. Majulah dalam jalan yang lurus dan tepat, tidak ber-belok2 ke sana-sini!
  2. SUCIKAN DIRIMU.

Yos 3:5a

Maka Yosua berkata kepada bangsa itu, sucikanlah dirimu sendiri, (KJI)

  1. Waktu lewat laut Merah, umat Tuhan disucikan dalam Paskah dengan darah. Begitu juga kita pada permulaan percayadisucikan oleh darah Yesus, sehingga mati lepas dari dosa.
  2. Tetapi di Yordan mereka harus menyucikan dirinya sendiri yaitu membersihkan diri dan menjauhi segala hal2 dosa dan kenajisan! Perlu pengertian dan taat melaksanakan (dan berhasil). Ini penyucian yang berbeda, yang pertama di Mezbah Korban Bakaran dari segala dosa oleh darah Yesus, yang kedua disucikan di Ruangan Suci, yaitu tetap suci, tidak sampai jatuh dalam dosa dan menjauhkan segala kemungkinan dosa dan cara hidup manusiawi atau kedagingan. Ini bukan penyucian dari dosa yang diperbuat, tetapi tumbuh dalam tingkat2 kesucian yang lebih tinggi, yaitu disucikan oleh Firman Tuhan Maz 119:11, oleh Roh Kudus 1Pet 1:2, dalam pelayanan 2Tim 2:21, dalam persekutuan saling menasehati Fil 2:1 dll, supaya tidak sampai berdosa, tetapi justru tumbuh dalam tingkatan kesucian yang lebih tinggi.

Dengan demikian kita dapat terus tumbuh dalam kesucian sampai puncak2 gunung kesucian Allah Mat 48:2. Jangan lagi di Halaman, jatuh bangun dan terus bergumul dengan dosa 2Pet 2:22. Jangan keras hati dalam dosa Ibr 3:15, sehingga terikat, tetapi sudah harus bisa hidup suci di dalam Ruangan Suci,bahkan melakukan kehendak Allah yang makin tinggi, sehingga kita punya pengalaman2 dan pengertian2 baru yang makin tinggi di dalam Kristus, bahkan sampai pada puncak2 rencana Allah.

BESOK ADA TANDA AJAIB.

Yos 3:5b

sebab besok Tuhan akan membuat ajaib-ajaib di antaramu. (KJI)

  1. Apa yang diceritakan Yoshua pada Israel, semuanya itu adalahajaib dan mujizat, tidak mungkin bisa dimengerti dengan akal. Sebab itu pada fase permulaan, waktu mau masuk laut Merah (dalam tingkat permulaan), hal2 yang akan datangtidak diceritakan, sebab tidak masuk akal dan bayi2 rohani akan berontak. Harus dibimbing (oleh Musa).
  2. Tabut (diangkat imam2) berdiri di tengah2nya, lalu airnya kering 1 sisi, sehingga Israel bisa lewat, ini lebih dari laut Merah. Semua adalah perkara2 yang ajaib dari Allah. Dan ini akan jadi, supaya Israel bisa menyeberang sungai Yordan.
  3. Bahkan tingkat permulaan, yaitu mati lepas dari dosa, itu sudah merupakan pekerjaan Allah yang ajaib, yang tidak mungkin dibuat manusia, apalagi hal2 yang menuju penyempurnaan rencana Allah.
  4. Dalam tingkat akhir, mujizat dan tanda ajaib jauh lebih tinggi dan lebih banyak, sebab itu kita harus makin mahir dipimpin Roh, itu cara hidup yangjauh di atas akal manusia! Belajar makin mahir dipimpin Roh, baik dalam perkara kecil dan besar, dalam hal jasmani dan rohani. Misalnya menghadapi anak atau orangtua/ mertua, menghadapi pegawai atau pimpinan. Jangan dengan emosi atau logika saja yang bisa jadi siasat yang lihai tetapi penuh dosa. Pakai hikmat dan kuasa Allah untuk menghadapi semua, sehingga tetap di dalam kesucian, tetapi problemnya selesai oleh Allah, sebab itu kita harus makin mahir dipimpin Roh.
  5. Dengan akal kita tidak akan bisa melihat Tabut (yang tersembunyi dalam Ruangan Maha Suci. Bahkan baru bisa dilihat sesudah Golgota, waktu Tirai pecah, sehingga orang Ruangan Suci bisa melihat ke dalamnya sekalipun belum sekaligus jelas semuanya. Ibr 10:20.Semua ini ajaib, sehingga kita harus berjalan dengan iman dipimpin Roh.
  6. Melihat Tabut yang ajaib.

Kita harus belajar bisa melihat Tabut. Caranya, yaitu dengan tumbuh dalam pengertian Firman Tuhan dan terus dipimpin Roh Kudus, sehingga kita bisa melihat Tabut di balik semua hal2 yang makin dahsyat di dunia sekarang dan yang akan datang.

Harus punya kuncinya untuk bisa melihat jalan baru yang ajaib yang sudah disediakan dan sekarang sedang diberitahu Tuhan, untuk kita pegang menjadi patokan untuk mengalami hal2 ini “sebentar” lagi akan terjadi.

Tanda2 yang diberi Tuhan adalah tanda2 umum dan tanda2 pasti Mat 24:14-15, sehingga kita bisa bersedia baik2 untuk mulai menyeberang sungai Yordan. Wai yang tidak bisa mengerti dan tidak bisa bersedia Mat 24:16-20. Kita harus siap untuk bisalari, naik gunung, masuk dalam masa penamatan atau penyempurnaan Allah. Inilah golongan 1551 (1Kor 15:51) yang sudah ditentukan pada permulaan Minggu ke-70 Daniel. Jangan lengah.

Orang yang tidak bisa melihat Tabut,jalannya akan ngawur,tidak akan dapat bersedia dan ber-jaga2 dengan betul, tidak punya patokan atau tujuan yang tepat.

TABUT MULAI MASUK YORDAN.

Yos 3:6,8

  1. Dan Yosua berkata kepada Imam2, katanya: Angkatlah Tabut Perjanjian itu, lalu berjalanlah di depan bangsa ini. Lalu mereka mengangkat Tabut Perjanjian itu dan berjalan di depan bangsa itu.
  2. Maka hendaklah engkau memerintahkan imam2 yang membawa Tabut Perjanjian, katakan, pada waktu kamu sampai pada tepi air Yordan, hendaklah engkau tinggal diam di dalam Yordan. (KJI)

Ini adalah saat atau tanggal yang sangat penting, sebab masa padang gurun (40 tahun, ini begitulama sebab dosa orang Israel Bil 14:22) sekarang ini berakhir dan diganti fase baru, yaitu masuk Kanaan, negeri Perjanjian. Keadaan akan berubah sama sekali, penuh dengan mujizat dan kuasa Allah. Ini tanggal yang penting dan menentukan.

Kita tidak tahu bila proses penamatan Allah mulai, bila lonceng nubuatan Daniel berbunyi, tetapi pada tanggal atau saat itu ada pemisahan dalam Gereja, timbul golongan untuk orang2 yang sudah bersedia (seperti lima gadis bijaksana) untuk dipisahkan dan ditentukan masuk golongan pengangkatan. Orang2 ini akan masuk dalam proses penamatan atau penyempurnaan.

Inilah tanggal penentuan orang Israel masuk negeri Perjanjian. Inilah saatnya, waktu Tabut yang diangkat imam2 berjalan maju dan kaki imam2 pengangkat Tabut masuk dalam sungai Yordan; inilah saatnya Minggu ke-70 Daniel mulai, proses penamatan atau penyempurnaan itu mulai, maka orang2 yang sudah bersedia dan sudahditetapkan masuk golongan 1551, yang akan ikut dalam pengangkatan, sekarang mengalami finishing, penamatan (Rom 9:28 KJI). Ini sama dengan saat terdengar suara seruan: “Mempelai datang”.

Jadi saat Tabut masuk sungai Yordan, ini adalah:

  1. Tanggal penentuan.
  2. Tanggal pemisahan.
  3. Orang yang ber-jaga2 masuk golongan 1551.
  4. Masa penamatan (Rom 9:28) atau masa penyempurnaan rencana Allah dimulai.
  5. Ini sama seperti seruan: Mempelai datang Mat 25:6.

Jangan hanya menunggu saat ini, tetapi harus bersedia baik2 Mat 24:42, supaya bisa masuk dalam golongan yang selamat, golongan 1551; golongan ini akan dipisahkan, untuk masuk dalam masa penamatan atau penyempurnaan rencana Allah.

Jangan lengah, hanya menunggu dengan sia2 saat yang penting dan menentukan. Jangan membuang kesempatan! Jangan menunggu tanggal yang penting ini seperti orang menunggu kereta api di stasiun, ngobrol tanpa arah, makan kacang atau ngantuk ber-lebih2.

Bangkitlah berdiri, tebus waktu, berdoa senantiasa minta pimpinan Roh Kudus dan berusaha terus tumbuh dengan 7 KPR dan taat dipimpin Roh melakukan pimpinan Roh dan pekerjaan Allah.

Tanggal ini (Tabut masuk Yordan, Minggu ke-70 Daniel mulai), tanggal seruan Mempelai datang, itu mutlak menentukan untuk ikut pengangkatan atau tertinggal. Sesudah ini tidak ada lagi kesempatan, tinggal proses penamatan (finishing) atau penyempurnaan bagi yang sudah dipilih masuk golongan 1551.

VII. YOSHUA DIANGKAT TUHAN SEPERTI MUSA.

Yos 3:7

Dan Tuhan berfirman kepada Yosua, hari ini Aku akan mulai membesarkan engkau dalam pemandangan semua orang Israel, supaya mereka tahu bahwa sama seperti Aku dahulu bersama Musa, begitulah Aku akan bersamamu. (KJI)

  1. Yoshua ditinggikan oleh Tuhan, dan tandanya adalah Tuhan menyertainya. Disertai Tuhan itu luar biasa, asal kita tetap taat dipimpin Roh dengan penuh penyerahan (terus menerus mematikan daging Rom 6:6) dan kerendahan hati. Siapa saja yang mau hidup bagi Tuhan dan dipimpin Roh, semua akan dipakai Tuhan sebagai salah satu alatNya untuk ikutmenamatkan rencana Allah, dan masuk dalam golongan 1551.
  2. Perbedaan Musa dan Yoshua.

Musa memimpin lewat laut Merah dan Yoshua lewat Yordan. Musa tingkatnya lebih tinggi, dianggap seperti Kristus (yang diurapi) dari Wasiat Lama Ul 18:15,18, Yoh 6:14, Kis 3:22. Tetapi yang dipakai Tuhan untuk masuk Kanaan adalah Yoshua.

  1. Rencana Allah dalam Wasiat Baru.

Begitu juga Tuhan Yesus sudah mengerjakan penebusan umat manusia dan Ia adalah yang terbesar, tetapi selanjutnya, Tuhan memakai Rasul2Nya yang penuh dengan pengurapan, untuk meneruskan pekerjaanNya di dunia Yoh 16:7, baik Rasul2 hujan Awal untuk melahirkan Gereja dan Rasul2 hujan Akhir untuk menyempurnakan.

  1. Hujan Akhir adalah kunci penyempurnaan Gereja. Sebab itu kita harus menjadi seperti lima gadis bijaksana. Akan ada banyak orang yang dipimpin Roh yang hidup seperti lima gadis bijaksana di akhir zaman ini.Mereka inilah yang dipakai Tuhan untuk menyempurnakan GerejaNya dalam pengurapan Roh Kudus pada akhir zaman, menyempurnakan tubuh Kristus global!
  2. Siapakah Yoshua di akhir zaman ini yang membawa umat Tuhan masuk melewati Yordan dalam negeri Perjanjian, yaitu masuk dalam golongan 1551? Tuhan akan mengangkat Yoshua2 akhir zaman dan menyertainya, mengangkatnya untuk bisa memimpin dan mengatur Gereja akhir zaman, tubuh Kristus global masuk dalam rencana penyempurnaan Allah! Kalau dalam hujan Awal ada 12 rasul Putra manusia Yesus, maka dalam hujan Akhir akan juga ada 12 rasul Mempelai Surgawi.

Akan ada 12 orang2 yang diurapi tanpa batas, yang akan menjadi Yoshua akhir zaman untuk memimpin masuk dalam penamatan atau penyempurnaan rencana Allah, yaitu:

e.1. 12 rasul hujan Akhir.

Jabatan2 dalam Gereja akan nyata, sebab inilah yang akan menyempurnakan Gereja akhir zaman.

Ef 4:11-13

  1. Dan Ia memberi beberapa orang menjadi rasul-rasul, dan beberapa menjadi nabi-nabi, beberapa menjadi penginjil-penginjil, beberapa menjadi gembala-gembala dan guru-guru,
  2. untuk menyempurnakan orang-orang kudus dalam pekerjaan pelayanan, untuk pembangunan tubuh Kristus,
  3. sehingga kita semua mencapai kesatuan iman dan pengenalan tentang Putra Allah, menjadi orang yang sempurna, sampai kepada ukuran yang penuh dari Kristus, (KJI)

Akan timbul rasul2 dan nabi2 untuk melengkapi Gereja Tuhan.

Ef 2:20

dan dibangunkan di atas alas rasul-rasul dan nabi-nabi, dan Yesus Kristus sendiri menjadi batu penjuru utama. (KJI)

Ef 3:5

yang pada generasi dahulu tidak dinyatakan kepada putra-putra manusia, seperti yang sekarang dinyatakan oleh Roh kepada rasul-rasul dan nabi-nabi-Nya yang kudus, (KJI)

Ini yang menjadi patokan akhir zaman sebab sekarang sudah ada pemimpin2 yang termasuk penginjil, gembala dan guru. Nabi dan rasul akan dimunculkan Tuhan. Akan ada 12 Rasul hujan Akhir di samping 12 Rasul hujan Awal, dan mereka semuanya (jumlahnya 24 orang), mereka inilah yang menjadi 24 tua2 yang akan duduk di hadapan tahta Allah di Surga Wah 4:4, 10-11. 12 = angka sempurna dari Yerusalem baru. juga 12 Rasul hujan Akhir ini akan bekerja dalam pengurapan Roh Kudus yang tanpa batas Yoh 3:34. Juga ada 12×12.000 orang sempurna yang akan melayani Gereja akhir zaman, mungkin mereka ini dipimpin 12 Rasul hujan Akhir yang juga adalah orang sempurna.

e.2. Nabi2 yang juga menyempurnakan tubuh Kristus. Ada 12 orang yang dipakai Tuhan, diantara 12 suku untuk membangun 2 tugu peringatan di dalam sungai dan di Gilgal. (Lihat Yos 3:12). Mungkin juga orang2 ini jabatannya seperti nabi, sebab memperingati orang, supaya tidak lupa.

e.3. Pelayanan orang sempurna. Akan ada 144.000 orang sempurna. Mungkin juga ini termasuk orang2 yang dipimpin oleh 12 Rasul. Tetapi pelayanan ini sangat penting dan indah, seperti pelayanan Putra manusia Yesus sesudah kebangkitan (dan ini hanyakhusus untuk “orang2 dalam” tetapi sangat berarti).

VIII. ISRAEL PATUH.

Yos 3:9

Lalu Yosua berkata kepada bani Israel, marilah kemari dan dengar Firman Tuhan Allahmu, (KJI)

Nyata benar bedanya antara umat Tuhan yang baru lahir dan yang akan masuk dalam negeri Perjanjian. Disini tidak ada yang berontak dan ber-sungut2, semua taat sepenuhnya. Inilah generasi baru, II, yang tidak berdosa dan taat.

Generasi I yang penuh dengan pemberontakan sudah mati Bil 14:22; 26:64-65.

Generasi I ~ lima gadis bodoh, generasi II ~ lima gadis bijaksana, yang menjadi golongan 1551. Jangan kita ber-sungut2 dan menjadi seperti lima gadis bodoh,tidak akan masuk golongan 1551. Bersedialah sekarang seperti lima gadis bijaksana, setiap hari terus hidup suci dan taat dipimpin Roh, bukan bercabang atau jatuh bangun atau menuruti daging, tetapi setia dan taat dipimpin Roh.

Lewat laut Merah dalam permulaan lahir baru, semua ada dalam tiang awan dan tiang api Bil 10:34, umat Tuhan penuh dan dipimpin Roh Kudus; tetapi orang2 yang menyeberang Yordanadalah orang2 yang termasuk golongan 1551 sudah mahir dipimpin Roh, inilah orang2 yang disebut ligabis yang punya persediaan minyak, dimana saja, kapan saja dan dalam hal apa saja selalu penuh dan dipimpin Roh, dan inilah orang2 yang masuk (ikut pengangkatan) ke dalam Pesta Kawin Anak Domba). Sebab itu kita sungguh2 perlu mahir berjalan dalam Roh.

PASTI MENANG, BERHASIL.

Yos 3:10

Dan Yosua berkata, dengan ini kamu akan mengetahui bahwa Allah yang hidup ada di antara kamu dan bahwa Dia akan mengusir tanpa kegagalan (H3923 Jarah, mengambil jadi miliknya, merampas) orang2 Kanani dan Heti dan Hewi dan Ferisi dan Girgasi dan Amori dan Jebuzi dari hadapanmu. (KJI)

Sesudah lewat Yordan (permulaan Minggu ke-70 Daniel) itu berarti fase hidup di padang gurun sudah selesai dan sekarang masuk fase terakhir di Kanaan. Saat ini adalah saat  Penentuan, sebab mereka pasti akan menang, sesuai dengan janji Allah, bahwa orang2 Kanani akan diusir keluar dari negerinya tanpa kegagalan (= without fail KJV, AKJV, ASV, Darby, KJ 2000, KJV Lite MKJV, NHEB, WEB, BBE: Certainly ISH pasti).

(Allah itu adil. Kalau dosa pribadi atau satu bangsa sudah melebihi batas, itu menarik hukuman Allah, sehingga seluruh bangsa dihukum. Misalnya waktu dosa zaman Nuh melebihi batas, semua dihukum dalam air bah. Waktu dosa Sodom melebihi batas, hukuman Allah turun berupa api membakar mereka semua. Waktu dosa orang Kanaan ini melebihi batas (sudah diberitahu lebih dahulu pada Abraham Kej 15:16), maka (pada waktu Israel masuk Kanaan dipimpin Yoshua), maka mereka diusir keluar dari negerinya. Tetapi juga waktu Israel dan Yehuda dosanya melebihi batas, maka mereka juga dimuntahkan keluar dari negerinya Im 18:25,28, Allah itu adil).Israel melewati Yordan dan pasti mereka menang, tidak akan gagal!

Begitu juga orang2 yang ber-jaga2 seperti lima gadis bijaksana, sesudah masuk golongan 1551 (ditentukan pada permulaan Minggu ke-70 Daniel, pada hari Penentuan), maka semuanya tidak ada yang gagal, semua ikut dalam pengangkatan, meskipun tingkatan rohaninya ber-beda2 dan mereka semua inilah Gereja yang siap, sempurna untuk diangkat, (jumlahnya genap dan jumlah setiap tingkatan juga genap).

Masih ada peperangan yang dahsyat, tetapi mereka semua akan menang dan semua mendapatkan bagian tanah pusaka, ditetapkan Allah dengan adil untuk masing2 suku dan orang. Begitu juga sesudah ditetapkan sebagai golongan 1551, akan ada proses penamatan yang dahsyat, ini proses penyempurnaan dari rencana Allah, semua tumbuh dengan cepat dalam 3,5 tahun (dalam kecepatan ideal Mat 24:27 seperti pertumbuhan Putra manusia Yesus yang dalam 3,5 tahun pelayanan menjadi sempurna) dan ikut pengangkatan. Jadi proses penamatan itu pasti selesai dan berhasil sebab semua yang sudah ditentukan akan ikut dalam pengangkatan.

Menang dengan ajaib Allah.

Tuhan mempersiapkan Israel masuk Kanaan bukan dengan angkatan perang, spionase, ancaman dll, tetapi dengan mujizat2 yang membuat orang Yerikho dll hilang keberaniannya. “Kena” mujizat laut Merah mereka sudah gemetar, lebih2 sekarang, mereka melihat dimuka matanya, Israel lewat Yordan, mereka betul2 hilang semangat hidupnya, belum perang sudah kalah.

Pada waktu permulaan, Tuhan mengirim 12 pengintai ke Kanaan, bukan mata2 untuk peperangan, tetapi untuk melihat negeri Perjanjian yang indah, supaya Israel yang belum melihat Kanaan, tahu dan bersukacita dan bergairah untuk memusakainya.Tetapi laporan 10 pengintai didominasi oleh raksasa2 pemakan orang, sehingga mereka tidak mau masuk “Surga”. Beberapa orang jadi skeptis masuk Surga melihat syarat2 untuk masuk itu seperti raksasa yang tidak mungkin bisa dikalahkan.Tuhan suruh melihat negeri Perjanjian supaya makin sukacita dan ingin karena melihat keindahannya, bukan melihat “syarat2” yang tidak mungkin (mengalahkan raksasa), sebab Tuhan yang membuat umatNya bisa menang. Dalam pimpinan Yoshua mereka yang percaya, dan mereka sungguh2 mengalahkan raksasa2 Kanaan itu dengan mudah, dengan kuasa Allah.

Ada 12 orang mengangkat batu ini, tanda kemenangan, ini mujizat, ajaib. Ada negara2 buat parade angkatan perang dan senjata, sehingga rakyatnya yakin akan menang, tetapi kenyataannya belum tentu. Tetapi disini, 12 orang yang membawa  batu untuk membuat tugu peringatan, itulah tanda kemenangan yang ajaib dari Tuhan, pasti jadi!Sebab itu kita harus bisa hidup dipimpin Roh, bahkan makin mahir, sebab kita akan memusakai negeri Perjanjian Allah dengan kuasa Allah dan mujizat, bukan cara manusiawi dengan akal dan kekuatan kita sendiri.

TABUT BERJALAN DI DEPAN.

Yus 3:11

Lihatlah Tabut Perjanjian Tuhan semesta alam menyeberang di hadapanmu ke dalam Jordan. (KJI)

1). Tabut ini menjadi ukuran, patokan kesempurnaan rencana Allah bagi kita. Kalau kita mengerti, bisa melihat tanda kesempurnaan ini, maka kita akan mengalaminya 2Raj 2:10, Ibr 10:20.

2). Waktu menyeberang laut Merah, umat Tuhan dipimpin tiang awan dan tiang api, belum ada Tabut. Tetapi sekarang ada Tabut (tetap ada tiang awan dan tiang api menyertai), tetapi Tabut yang jadi patokan. Ini berarti Tabut secara nyata menuntun umat Tuhan. Tidak cukup hanya tiang awan dan tiang api, tetapi juga harus ada Tabut untuk menyeberang Yordan. Dahulu dengan lahir baru kemudian dipimpin Roh (ini sejak permulaan Rom 8:14!) itu tidak cukup, kita harus terus tumbuh sampai mahir dan sampai kita bisa melihat Tabut, sebab terus tumbuh dalam Roh.

3). Tabut itu berarti rahasia kesempurnaan, termasuk tanda2 atau rahasia akhir zaman di mana rencana Allah disempurnakan. Kita harus bisa melihat (mengerti) Tabut ini, supaya arah kita betul dan efektif (tidak ber-putar2) dan mengerti hal2 baru yang harus kita capai dan sikon baru yang ruwet yang harus kita tangani dengan betul, ini bisa kita lakukan, sebab sudah dapat melihat Tabut yang memimpin kita!

Gereja akan disempurnakan.

Jadi Tabut jadi patokan kita, meskipun tidak semua menjadi sempurna (hanya 144,000 diantara lebih kurang 3 miliar orang beriman), tetapi pengertian tentang kesempurnaan ini penting untuk mengarahkan pertumbuhan rohani kita dengan betul kepada kesempurnaan, istimewa pada bagian terakhir rencana Allah! Kalau kita bisa melihat Tabut (mengerti kebenaran Firman Tuhan tentang rahasia kesempurnaan rencana Allah), baru kita bisa menyeberang Yordan tanpa kegagalan. Mengerti tentang Tabut (harus mengerti lebih dahulu sampai penuh), baru bisa mengalami kemenangan penuh, 100 kali ganda Mat 13:23.

12 ORANG DARI SETIAP SUKU.

Yos 3:12

Sebab itu sekarang ambillah 12 orang di antara suku2 Israel, dari setiap suku seorang. (KJI)

12 adalah angka kesempurnaan (ini angka dari Yerusalem baru). Rencana Allah pasti digenapkan, itu kehendakNyasejak permulaan, waktu Israel keluar dari Mesir, apalagi sekarang, saatnya rencana Allah digenapkan. 12 orang ini disebutkan dalam 2 peristiwa, yaitu:

Yos 4:9.

Dan Yosua mendirikan 12 batu di tengah-tengah sungai Yordan, di tempat di mana kaki Imam-imam yang membawa Tabut Perjanjian itu berdiri. Dan itu ada di sana seperti hari ini. (KJI)

12 orang ini membawa 12 batu yang ditumpuk menjadi tiang peringatan dalam sungai Yordan.

Yos 4:3,8.

  1. Dan perintahkanlah mereka, katakan, hendaklah kamu mengambil keluar dari tengah-tengah Yordan, keluar dari tempat di mana kaki Imam-imam berdiri teguh, 12 batu, lalu kamu bawa besertamu dan tinggalkanlah di tempat bermalam, dimana kamu akan bermalam malam ini.
  2. Maka bani Israel melakukannya sedemikian seperti yang diperintahkan Yosua dan mengambil 12 batu dari tengah-tengah Yordan, seperti yang dikatakan Tuhan kepada Yosua, sesuai dengan jumlah suku bani Israel, dan mereka membawanya diatasnya, ke tempat dimana mereka bermalam dan menaruhnya disana. (KJI)

12 batu dari dalam sungai Yordan ke daratan, didirikan oleh Yoshua di Gilgal, menjadi peringatan bagi Israel untuk penamatan dan penyempurnaan dari rencana Allah.

Yos 4:20

Maka suku Ruben dan suku Gad dan setengah suku Manasye, yang bersenjata menyeberang dihadapan bani

Israel seperti yang dikatakan Musa kepada mereka. (KJI)

Jadi sudah dipastikan oleh Tuhan, tetapi mereka belum memusakai Kanaan. Waktu keluar dari Yordan, tentara Israel yang bersenjata, siap akan masuk perang. Jadi sesudah lewat Yordan, rencana Allah belum selesai, masih ada peperangan besar, tetapi pasti menang. Ini menceritakan tentang masa penamatan sesudah masa Penentuan, dan pasti akan genap, pasti selesai.

Jadi 12 batu ini menjadi tanda pasti, bahwa rencana Allah pasti genap, meskipun waktu itu satu bangsapun dari orang2 Kanaan belum diusir keluar! Tetapi ini tanda kepastian bahwa rencana Allah bagi orang2 yang menyeberangi Yordan itu pasti digenapkan dan mereka akan memusakai negeri Perjanjian Allah.Allah sanggup dan rencanaNya betul2 digenapkan. Begitu juga untuk Gereja Tuhan. Jangan ragu2, ber-jaga2lah Mat 24:42, seperti lima gadis bijaksana, maka kita akan ditentukan masuk dalam golongan 1551 dan rencana Allah ini pasti akan digenapkan, semua yang masuk golongan 1551 akan pasti ikut dalam pengangkatan.

XII. YUS 3:13-17. ISRAEL MENYEBERANG YORDAN.

Di laut Merah, air terbelah dan berdiri di kiri-kanan darijalan yang dibuka Tuhan. Di Yordan air limpah dalam satu sisi dan kering di sisi lain.

Keduanya mujizat Allah. Apa bedanya? Laut merah adalah mujizat lahir baru, tetapi Yordan adalah mujizat lahir sempurna.

1Yoh 5:18

Kita mengetahui bahwa setiap orang yang dilahirkan dari Allah tidak berbuat dosa; tetapi dia yang lahir dari Allah memeliharakan dirinya dan si Jahat tidak menjamahnya. (KJI)

Ini orang yang lahir sempurna, tentu ini tingkatnya lebih tinggi dari lahir baru, yaitu menjadi seperti Kristus.

Air Yordan meluap.

Waktu itu sebelum Israel lewat, Yordan sudah meluap Yos 3:15.

Air ini meng-halang2i Israel masuk negeri Perjanjian. Air ini menceritakan tentang dosa yang me-luap2, yaitu dosa yang sampai pada puncak2nya di akhir zaman sebelum Minggu ke-70 Daniel mulai (sebelum Israel lewat Yordan). Tetapi umat Tuhan yang tumbuh dalam kesucian kepada kesempurnaan, pasti akan dapat berjalan lewat air atau dosa yang meluap itu, dengan pertolongan Tuhan yang heran.

  1. Dua sisi Yordan yang bertentangan.

Dalam Yus 3:16 air berhenti karena ada Tabut, tidak bisa lewat, se-olah2 dibendung, tetapi tidak ada bendungannya, sebab ini ditahan oleh kuasa Allah dari Tabut itu.

Ada 2 sisi di Yordan, yang satu kering, yang lain meluap sampai ke kota Adam! (Turunan Adam H121 Kej 5:1). Ini ajaib. Air biasanya rata, tetapi sekarang bisa bersebelahan dengan keadaan yang sangat berbeda! Pada satu sisi penuh sampai ber-timbun2, sisi yang lain kering sama sekali.

Air atau dosa mencapai puncaknya, tetapi Gereja Tuhan kering dari dosa, bebas dari dosa bahkan sempurna seperti Kristus; Jadi bukan hanya dosa tidak ada, juga sumber dosa yaitu tubuh daging, sudah tidak ada, sudah mati sama sekali. Daging sudah dimatikan total (= Tirai) dan masuk dalam kesempurnaan. Ini betul2 puncak penggenapan Wah 22:11 dan banyak orang sempurna (kesuciannya penuh) muncul dalam masa penyempurnaan rencana Allah.

Jadi waktu Tabut masuk Yordan, airnya lebih dari meluap, bertimbun sampai kota Adam, ini cerita puncak tertinggi dosa pada waktu penamatan dalam kesucian dan dosa dalam Minggu ke-70 Daniel, istimewa. Ini 3,5 tahun II zaman Antikris.

Air terus meningkat sampai negeri Adam. Negeri Adam menceritakan tentang dunia yang penuh dengan turunan Adam yaitu orang dosa. Pada saat seperti ini, dosanya meningkat terus sampai puncak2nya, istimewa di akhir zaman dalam masa penamatan rencana Allah. Ini diizinkan Allah sekaligus menjadi pencobaan dan ujian bagi umat Tuhan dan yang lulus berarti rohaninya meningkat, bahkan beberapa banyak sampai menjadi sempurna.

Suci itu ada yang belum teruji, seperti Adam-Hawa selagi di Eden, sebelum dicobai. Tetapi waktu dicobai mereka jatuh.Orang yang hidup di dalam dunia yang penuh dosa, tetapi tetap hidup suci, itu suci yang sudah teruji. Orang biasa kalau lulus itu berarti hidupnya suci. Kalau pencobaan dari dosa lebih berat, tetapi juga lulus, itu berarti hidup meningkat makin suci dan lulus dalam ujian. Kalau pencobaannya adalahdosa2 yang sampai di puncaknya, kalau lulus, itu berarti kesuciannya sempurna. Sebab itu untuk kesucian yang teruji, itu akan terjadi kalau dicobai dan lulus. Dan untuk kesucian yang sempurna, ujiannya juga dengan puncak2 dosa yang sempurna.

Pencobaan oleh:

 

Lulus

Dosa biasa —————————–> Hidup suci

 

Lulus

dosa yg lebih jahat —————-> Makin suci

 

Lulus

dosa sampai ke Puncaknya ———–> Sempurna

Sudah teruji

Sebab itu Tuhan mengizinkan dosa meningkat sampai sempurna, itu menjadi ujian bagi orang2 yang sudah tumbuh sampai puncak2 tertinggi dan kalau lulus berarti mereka juga menjadi sempurna.

Tubuh daging, sumber dosa, mati sepenuhnya.

Ini rencana Allah dan ini pasti genap. Tumbuhlah terus, mulai sekarang, mati lepas dari dosa dan terus tumbuh sampai akhirnya total kering dari dosa, bahkan daging, sumber dosa dimatikan. Ini diceritakan juga dalam:

Rom 6:6

Karena mengetahui hal ini, bahwa manusia lama kita sudah disalibkan bersama dengan Dia, supaya tubuh dosa dibinasakan, sehingga sejak itu kita tidak lagi melayani dosa. (KJI)

Biasanya tubuh daging hanya dikatargeokan (= dibuat jadi tidak berdaya). Sekarang bukan hanya dibuat tidak berdaya, tetapi mati penuh, total, tidak bisa bangkit kembali, ini berarti sempurna dalam kesucian; tubuh daging sudah mati sepenuhnya. Jadi dalam penamatan rencana Allah, tubuh daging bukan hanya di katargeo, tetapi sekarang betul2 mati total untuk selamanya. Jadi orang itu menjadi sempurna (sesudah lahir sempurna 1Yoh 5:18), sehingga iblis tidak lagi menjamahnya, tidak lagi ada pencobaan atau ujian, sebab sudah teruji sampai sempurna dalam kesucian.

KESIMPULAN.

Jangan takut melalui jalan baru, sekalipun belum pernah mengalaminya asal setiap hari berjalan dengan Allah, penuh dan terustumbuh dipimpin Roh. Tuhan akan membukakan semua Meterai FirmanNya, kita akan tahu rencana Allah yang ajaib dan akan mengalami rencana Allah, yaitu bagi orang2 yang ber-jaga2 seperti lima gadis bijaksana dan masuk dalam golongan 1551. Orang2 ini akan masuk dalam masa penamatan rencana Allah lalu ikut pengangkatan.

Bagian kita hanya jalan setiap hari dengan Kristus, dipimpin Roh seperti generasi II Israel, sehingga terus maju dan bertumbuh dalam Kristus. Kemudian pada waktunya, pada permulaan Minggu ke-70 Daniel, pada tanggal Penentuan, akan masuk jadi golongan 1551 yang pasti ikut pengangkatan sesudah proses penamatan.Kuasa Tuhan cukup untuk sekarang, besok sampai Dia datang. Jangan hidup dalam dosa, tetapi terus dalam kesucian dipimpin Roh, pasti akhirnya akan sampai, rencana Allah akan genap.

Nyanyian:

Serta Tuhan kujalan dalam pimpinanNya,

Lewat jalan yang baru,

yang b’lum kujalani.

Sandar Firman kuasaNya, s’perti buta tuli

Meningkat makin tinggi, jalan dengan Tuhan (sampai Tuhan datang).

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Scroll to Top