M3968 – Yeremia 18:22. Musuh Dalam Selimut

PROBLEMNYA.

Yang dimaksud dengan musuh dalam selimut itu adalah HandPhone dan semua peralatan untuk media sosial; kita perlu ber-jaga2 daripadanya.

Dalam dunia ekonomi, politik, te-rorisme dan macam2 kejahatan lain, alat2 ini sudah nyata untung ruginya. Di dalam segi rohani ini juga menjadi bahaya yang besar yaitu:

  1. Banyak orang belum sadar, tahu2 anak2nya atau dirinya sendirisudah terjerat, akhirnya rohaninya rusak.
  2. Caranya dengan tenang, tidak ribut tahu2 membuat keributan besar. Baru dikatakan serangan iblis dengan med-sos ini, diam2 makan dalam, banyak orang kuat.
  3. Bisa dipakai untuk yang baik tetapi juga untuk yang jahat sekaligus dalam 1 alat, sehingga jalan ke Surga dan ke Neraka bukan saja ber-sama2, tetapi sering sudah bercampur. Orang baik dan orang jahat sama2 memakainya sehingga bisa dikatakan netral tergan-tung dari pemakaiannya.

Alat ini se-olah2 bisa dipakai untuk yang baik dan yang jahat tetapi ter-nyata jumlah pemakaian untuk yang jahat itu lebih banyak dan akibatnya dengan pemakaian itu yang masuk dijalan lebar lebih banyak dari yang tetap di jalan sempit. Meskipun ini “netral”. Kita harus punya pendirian dan jangan sampai terjerat dan tertarik olehnya dalam dosa, terikat dan terseret ke Neraka.

  1. Buah pengetahuan baik dan jahat. HP ini kalau salah pakai atau terjerat di dalamnya, itu seperti buah pengeta-huan baik dan jahat yang dimakan Hawa. Iblis mengatakan buah ini Surga, sangat menguntungkan, bisa tahu banyak hal (yang baik dan yang jahat), begitu indah dan sedap dilihat, tetapi ternyata hasilnya masuk dalam dosa. Meskipun demikian dahsyatnya musuh ini, tetapi rencana Allah tidak akan bantut atau gagal, tetapi jumlah yang diselamatkan, yang tumbuh sampai sempurna dan jumlah yang disem-purnakan tetap akan digenapkan.
  2. Timbul lalang lebih banyak. Zaman sekarang dalam Gereja gandum dan lalang tumbuh bersama, Tuhan ber-maksud supaya lalang2 dilayani supaya menjadi gandum. Tetapi sebaliknya oleh musuh yang tersembunyi ini, jus-tru beberapa banyak gandum jadi lalang, ini betul2 musuh Kristus.

Jangan takut, tetapi kita harus kerja lebih banyak dengan hikmat dan kuasa Roh!

BAHAYA PEMAKAIAN YANG SALAH.

Ini mirip seperti iblis, sebab ia pencuri dan pembunuh bagi banyak orang2 beriman yang tidak ber-jaga2. Yoh 10:10.

  1. Pencuri waktu. Waktu itu paling mahal, orang kaya tidak bisa membeli lebih banyak waktu. Diam2 dan dengan tidak terasa, banyak waktu yang dicuri olehnya sebab ada anggur lama di dalamnya dan ikatan halus tetapi kuat sekali. Karena waktunya habis, maka dengan “sendirinya” waktu untuk doa, masa teduh, ibadah dll juga ikut habis sehingga rohaninya kelaparan Amos 8:11 padahal Firman Tuhan begitu banyak berkelimpahan di sekitarnya. Betul2 timbul kelaparan di tengah2 kelimpahan seperti tikus jatuh ke beras mati kelaparan. Ini jelas pekerjaan setan mengambil waktu, sebaliknya dari perintah Tuhan untuk menebus waktu Ef 5:16. Lebih2 waktu Firman Tuhan dalam kebaktian, berapa orang kehilangan Firman sebab dicuri iblis dan rohaninya kelaparan dan rusak Mat 13:19. Di rumah tidak atau jarang belajar Firman Tuhan, juga di Gereja dihabiskan iblis.
  2. Pergaulan yang jahat 1Kor 15:33. Pergaulan jahat yang biasa (dengan orang2 jahat)langsung ketahuan dan banyak usaha pencegahan dilalukan tetapi pergaulan jenis ini sembunyi2, tidak ketahuan, tampak sopan dan diam2 tetapi waktu ketahuan akibatnya sudah jauh dalam jerat dosa yang keji2. Pergaulan ini lebih dahsyat lagi sebab bisa:
  3. Langsung dengan kepala bandit atau kepala2 kekejian. Misalnya dengan penjahat, pembunuh, pelacur, teroris dll tanpa banyak ribut. Jadi bisa dengan siapa saja.
  4. Bisa blak2an, misalnya perzinaan dengan pornografi, sadis dengan segala film pembunuhan yang dahsyat tanpa sensor, tabiat2 yang tidak karuan dsb.
  5. Lamanya tidak terbatas. Film2pun bisa didapatkan bahkan gratis. Kalau ini disebut racun, bisa langsung memakai jumlah yang mematikan. Tidak heran timbul dosa2 raksasa secara diam2.
  6. Penaburannya tidak terbatas, apa-lagi kalau sudah terikat, sekalipun besok ada ujian, masih ada waktu limpah untuk anggur lama ini Luk 5:39. Jangan heran tidak ada minat sama sekali untuk anggur baru dan hutan dosa dan duniawi yang timbul akibat penaburan ini luar biasa. Jangan ini dianggap ringan. Ini pergaulan dengan setan! Bukan lagi pergaulan dengan orang jahat, tetapi dengan bapa2 kejahatan!

III. AKIBATNYA.

  1. Sebab cinta akan dosa dan dunia, maka cinta akan Tuhan habis Luk 5:39. Tidak lagi bisa tekun berdoa, sebab hatinya penuh dengan kesukaan dosa yang sesaat Ibr 11:25. Banyak keru-sakan terjadi meksipun tampaknya normal, sebab hatinya sudah pindah ke dalam dosa dan dunia. Akibatnya ke-hidupan doanya rusak (Mezbah Dupa) sehingga meskipun penuh Roh Kudus, tetapi sebab menuruti daging jadi ligabo dan tertinggal.
  2. Juga Firman Tuhan se-olah2 tidak lagi menarikbaginya, bahkan bosan dan ia terus ber-sungut2 dengan segala alasan Bil 21:5-6 dan digigit ular!

Dalam Mat 13:19-23, kita melihat bahwa penaburan benih jadi sia2, baik di jalan, di tanah berbatu dan tanah berduri, semua ini bisa terjadi dengan mudah dengan alat2 digital ini. Firman langsung dicuri di Gereja dan di rumah karena waktunya dan hatinya habis dan sebab hatinya penuh dengan dosa dan terikat, sehingga meskipun mendengar dan membaca Firman Tuhan, akibatnya kesuciannya rusak dan meskipun tum-buh, jadi bantut sebab hatinya cinta dosa dan dunia,suam, tidak bisa berbuah, tidak bisa bersaksi atau me-menangkan jiwa, ada percintaan dosa. Ini mengakibatkan kerusakan di dalam Gereja Tuhan yang tidak kentara, tahu2 Gereja Tuhan jadi seperti Laodikea, suam. Orang2 seperti ini diludahkan Tuhan keluar, akan tertinggal waktu pengangkatan atau mati dalam dosa atau jadi korban dosa dan kejahatan. Diam2 Gereja Tuhan dirusakkan, se-perti kayu mebel tampaknya utuh, meskipun bagus, tetapi keropos dan hancur sebab kena makan rayap. Mula2 tidak tampak sebab tampak utuh, tetapi sesudah kena pencobaan, polarisasi, tahu2 begitu banyak yang rusak!

Ini betul2 musuh dalam selimut, sebab alat ini ada pada hampir semua orang beriman. Begitu menyedihkan.

  1. Lalang dan gandum berubah, lalang makin banyak dengan diam2. Umat Tu-han yang mengerti harus sungguh2 berperang ber-sama2 Tuhan. Nomer 1 dirinya sendiri harus lepas dari musuh dalam selimut ini dan menolong orang2 di sekitarnya dengan hikmat, kuasa dan karunia2 Roh Kudus sehingga yang ja-tuh dan hanyut bisa ditolong kembali kepada Tuhan dan selekasnya dipu-lihkan.
  2. Akan jadi korban Polarisasi. Mung-kin sekarang ini sudah permulaan Polarisasi sebab begitu banyak orang menjadi suam dan diam2 merosot sangat banyak, tetapi dari luar tidak kentara. Dan ini juga yang akan me-numbuhkan dosa dan kejahatan de-ngan cepat. Ini menjadi kursus pribadi untuk berzina, untuk benci dan mem-bunuh, untuk cinta uang, tamak dan kemewahan, kursus2 kuasa kegelapan dll kejahatan, dengan cara ini bisa tumbuh dan muncul di mana2. Sekolah untuk terorisme tidak tampak, tahu2 yang lulus sudah banyak, itu semua lewat medsos. Kursus dari segala dosa bisa dilakukan dalam medsos, sehingga dosa bisa tumbuh dengan limpah.

Terorisme saja sudah menjung-kirbalikkan dunia, terus berkembang dan korbannya terus bertambah sehingga banyak negeri2 kerjasama melawannya. Apakah ini sudah mulai polarisasi? Sudah atau betul, tetapi pasti rohani banyak orang sudah rusak karena medsos. Semua yang membuat orang jatuh apalagi terikat dalam dosa, itu musuh Allah, harus dilawan dan diperangi. Kalau dosa menggerogoti begitu banyak umat Tuhan, maka se-waktu2 bisa langsung terjadi kero-bohan masaal dan Gereja tiba2 ter-pisah jadi jalan lebar dan sempit, lalu Minggu ke-70 Daniel mulai dan Tuhan segera datang!

  1. You are what you eat. Kalau yang dimakan hal2 dosa dan kedagingan, maka pasti orang itu akan jadi seperti iblis, kalau yang dimakan adalah Firman Tuhan dengan hati puas dan senang, maka ia akan jadi seperti Kristus! Gal 6:7-8. Banyak orang2 yang makan per-kara2 kedagingan tidak sadar padahal penuaian itu sesuai dengan penaburan-nya. Juga banyak pemimpin2 atau orangtua tidak sadar, bahkan anak2 dan orang yang makan terus dari perkara2 dosa dan duniawi, apalagi dengan bergairah, pasti akan jadi sama seperti apa yang dimakannya (ditabur-kan dalam hatinya). Segala dosa bisa didapat dengan lengkap di restoran setan ini, juga occultisme dan falsafah atau pikiran jahat model apapun. Juga Firman Tuhan bisa memakai alat ini dan cukup efektif, tetapi peminatnya hanya orang yang cinta Firman Tuhan, yang hidup dalam kesucian dan itu tersembunyi.
  2. Polarisasi itu suatu proses atau tanggal wisuda? Keduanya betul. Juga tumbuh dalam dosa itu suatu proses, perlu waktu, tidak bisa tiba2 jadi begitu dahsyat. Orang yang tidak mau berto-bat akan bertumbuh terus sampai pun-cak2 dosa Kej 15:16 (Abraham sampai Yusuf itu lebih kurang 150 thn. Di Mesir 400 tahun. Di jalan ke Kanaan 40 tahun, semuanya lebih kurang 600 tahun.

Zaman Nuh (air bah) terjadi tahun 1656. Kanaan tumbuh lebih cepat, 600 tahun. Akhir zaman dengan tehnologi tinggi bisa hanya 100 tahun, apalagi dengan medsos, bisa 10 tahun sudah matang, lalu wisuda, pengumuman, perceraian ini terjadi, juga dengan tersembunyi, sebab polarisasi terjadi dalam Gereja 2Tes 2:4. Gereja jalan lebar yang sama seperti di dunia dan Gereja jalan sempit yang tumbuh dalam kesucian kepada rencana Allah. Sebab itu polarisasi dari luar, apalagi oleh orang2 dunia, tidak kentara. Misalnya kalau ada LGBT dalam Gereja (sudah ada) itu sudah jelas itu Gereja jalan lebar, lebih baik pindah saja ke Gereja jalan sempit, ini salah satu gejala pasti. Juga ajaran2 sesat tingkat 4-5 (lihat buku Tingkat2 perbedaan Ajaran Alkitab, Tipaa). Orang yang tidak mengerti apalagi kalau melihat hanya luarnya saja, bisa keliru!

Jadi prosesnya mula2 banyak ter-sembunyi dalam “selimut” seperti da-lam medsos ini dan “wisuda” atau saat terpisah itu juga tersembunyi sebab masih sama2 dalam Gereja (Kis 5:13 justru pindah ke Gereja jalan lebar). Kalau ini sudah terjadi, maka Minggu ke-70 Daniel mulai dan Tuhan Yesus segera datang! Sebab itu kita perlu limpah Firman Tuhan (2 gomer) supaya bisa mengerti dan membedakan dan terus penuh dengan Roh Kudus se-hingga sanggup tinggal terus dalam jalan sempit yaitu jalan salib.

Jangan tunggu terlambat. Sekarang sudah harus bisa membedakan dan berusaha supaya tetap ada di jalan sempit. Jangan terpisah karena proses polarisasi Wah 22:11 ini, sebab kalau jalurnya sudah salah (sebab tidak ber-jaga2 mulai sekarang Mat 24:42), maka pada waktu itu sulit atau tidak bisa pindah lagi dan celaka itu akan melekat sampai kekal.

CARA MENGHADAPI DAN MENOLONGNYA.

Sekarang sudah harus menentukan sikap dan harus sudah ada di jalan sempit dan ber-jaga2. Jangan tunggu kalau sudah pecah atau terpisah (itu-pun tersembunyi seperti lemari yang penuh rayap, dari luar bagus, masih utuh, tahu2 pecah, jatuh, hancur, dan tiba2 tertinggal waktu pengangkatan!). Pastikan hidup kita sudah di jalan yang betul:

  1. Hidup dalam kesucian, penuh dan taat dipimpin Roh. Tidak mungkin ber-jaga2 dengan dosa. Bereskan semua dosa DSA (Dahulu, Sekarang, dan yang Akan datang), MAK (diMana saja, da-lam hal Apa saja dan Kapan saja tetap dalam kesucian). Ambil keputusan untuk membuang segala perkara dosa atau tetap dijauhkan dari musuh dalam selimut ini Ams 22:3. Jangan sampai kena gerilya musuh, diam2 kena dan rusak.
  2. Setia di jalan sempit artinya terus pikul salib Luk 9:22, di atas Mezbah Tuhan Rom 12:1. Tanpa salib tidak ada kesucian harus mau menyangkal diri 1Pet 4:1, kita harus berhenti berbuat dosa Rom 6:1-2, 2Pet 1:10, Yoh 8:36, Gal 5:1.
  3. Mengkonsumsi “makanan sehat” dengan cukup, yaitu2 gomer Firman Tuhan. Mengerti Firman Tuhan, dan bertumbuh dalam pengenalan kebe-naran Firman Tuhan, juga dalamrahasia akhir zaman supaya bisa tahan hidup dalam kesucian di akhir zaman, sebab bisa membedakan memilih taat yang benar. Ingat Elia itu tidak tahan jadi tahan karena makan minum roti dan air dari Surga 1Raj 19:4-8. Kepuasan dan kesukaan akan Firman Tuhan (Maz 119:37,40,127; 1:2), bisa mencegah kita dari manisnya anggur lama yang diberikan oleh iblis lewat segala cara. 4. Limpah dengan Roh Kudus seperti ligabis, bukan seperti ligabo sehingga air kehidupan limpah mengalir makin penuh dengan hikmat, kuasa, peng-urapan dan kesukaan dari Roh Rom 14;17, Pil 4:4,7. Jangan hanya penuh Roh tetapi tidak taat dipimpin Roh seperti ligabo. Sebab itu jangan ber-henti berdoa di dalam Roh dan kebenaran terus menerus Kis 5:17, Ef 6:18.
  4. Terus tekun beribadah Ibr 10:25 sehingga dikuatkan dan tumbuh terus dalam pembukaan Firman Tuhan dan pelayanan jabatan2 dari Tuhan untuk menyempurnakan Gereja. Semua ja-batan dari Tuhan diperlukan untuk menyempurnakan Gereja Ef 4:11.
  5. Bersekutu di dalam Roh 1Kor 12:12-13, Ef 4:3 sehingga jadi tubuh Kristus yang kuat, saling mengingatkan dan menolong, supaya jangan ada anggota tubuh Kristus di sebelah kita yang kena musuh yang diam2 atau yang terang2an, yang penting hidup suci dan berkenan pada Tuhan.
  6. Terus melayani Tuhan dengan hikmat dan kuasa Allah=. Terangi dan garami di sekitar kita, supaya jangan iblis makan korban dengan segala tipu dayanya. Kita harus mengerti dan membongkar, mengalahkan pekerjaan setan.

KESIMPULAN.

Hati2 dengan cara2 dan siasat iblis yang tersembunyi. Jaga diri sendiri dan tolong keluarga dan saudara2 seiman lainnya, meskipun banyak gandum jadi lalang, tetapi juga lalang akan menjadi gandum dan rencana Tuhan pasti akan digenapkan, jumlah orang yang selamat dan tumbuh akan digenapkan, lebih2 yang jadi sempurna. Tuhan Allah kita tidak pernah gagal. Kalau kita setia di jalan sempit, jalan salib akan ada sukacita yang lebih besar daripada kesukaan dosa yang sesaat itu dan kita akan mengalami kesukaan yang heran dan pertolongan Tuhan yang lebih besar dan indah. Memang Polarisasi akan digenapkan, tetapi semua itu akan menyempurnakan rencana Allah yang heran. Pasti jadi, jangan sampai tertipu dan tersesat tetapi tumbuh dalam rencana Allah yang indah dan mulia.

Nyanyian:

Berjagalah dan penuh Roh Kudus.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Scroll to Top