M3762 – 1Tes 1:1-5 Tesalonika, Orang-orang Pilihan Allah

I. GEREJA DALAM ALLAH BAPA DAN TUHAN YESUS KRISTUS.
Gereja Tesalonika adalah Gereja yang penuh susah (1Tes 3:3) tetapi mereka kuat bahkan Gereja dari orang-orang pilihan Allah. Ini indah dan menjadi contoh bagi kita, sebab itu kalau kita memperhatikan contoh Paulus dan orang Tesalonika, kita juga akan menjadi orang-orang yang kuat sekalipun dalam sengsara dan orang-orang pilihan Tuhan.
1TES 1:1.a. Dari Paulus, Silvanus dan Timotius, kepada gerejaa orang-orang Tesalonika yang ada di dalam Allah Bapa dan di dalam Tuhan Yesus Kristus.
Apa artinya di dalam Allah Bapa.
Di dalam Allah Bapa berarti pasti Gereja terpelihara, aman, terjamin sebab Dia maha kuasa sanggup melindungi umat Tuhan. Jangan ragu2, tetapi tentu ada syarat2nya.
Di dalam Tuhan Yesus, sebab Tuhan Yesus adalah Kepala dari Gereja.
Mengapa Roh Kudus tidak disebut padahal sama, keTigaNya menjadi satu? 1Yoh 5:7. Dimana Roh Kudus? Ada! Bertahta dalam hati manusia dan Gereja Tuhan.
1. Persekutuan yang baik tidak ada iri, tetap ada kasih. Tidak ada hal-hal yang bisa memecahkan persekutuan Trinitas. Begitu juga seharusnya diantara kita dalam tubuh Kristus, apapun yang terjadi, sengaja atau tidak, jangan sampai memecah persekutuan tubuh Kristus dalam Gereja. Mungkin kurang dihargai, tidak disebut, tidak dianggap, dipinggirkan dll, jangan timbul kepahitan, ampuni, tetap bersekutu dengan manis sambil memeriksa diri. Kalau perlu boleh ditanyakan terang2an ini lebih baik daripada diam tetapi mendendam.
2. Juga kita ini berada dalam zaman Roh Kudus, yang dimulai waktu Roh Kudus turun ke dunia, yaitu waktu Pentakosta Kis 1:8 dan diangkat dari dunia pada waktu pengangkatan 2Tes 2:7; sesudah itu baru Antikris bisa nyata. (Dalam Wasiat Lama, sebab manusia belum bisa ditebus, Roh Kudus hanya bisa datang dan hinggap, tidak seperti dalam Wasiat Baru, menetap Yoh 14:16.
3. Bapa + Putra berada di atas tahtaNya di Surga Kis 7:56 (tetapi hadiratNya ada di mana2), tetapi Roh Kudus bertahta di dalam hati manusia. Kalau Roh Kudus menjadi raja atas tahta hati kita, maka kerajaan Allah ada di dalam kita dengan kemuliaanNya Ef 2:6, hidup akan menjadi seperti Surga di bumi. Tetapi Bapa dan Putra tetap bekerja di dalam Gereja, masing2 sesuai dengan pembagian pekerjaanNya misalnya 1Kor 12:4-6.Jadi Roh Kudus bertahta di dalam dunia di dalam Gereja, di dalam setiap orang yang penuh dan mau terus menerus dipimpin oleh Roh Kudus. Kalau kita mau dipimpin Roh terus menerus, kita akan tumbuh, berubah menjadi luar biasa, berubah seperti Putra manusia Yesus, dan akhirnya menjadi sempurna. Ini orang-orang yang kuat seperti orang-orang Tesalonika.
Seharusnya Gereja kuat sebab ada di dalam Bapa + Tuhan Yesus dan Roh Kudus bertahta dalam hati kita.
Mengapa masih ada yang celaka, kekurangan, masalah dll diantara kita? Jangan bingung atau ber-sungut2, sebab yang salah selalu kita, bukan Allah. Allah tidak pernah salah Ay 34:12.
1. Kalau umatNya hidup dalam dosa, sekalipun Putra manusia Yesus waktu menanggung dosa umat manusia (bukan dosanya sendiri), Ia ditinggalkan Bapa Mat 27:46. Juga Israel begitu melarat dan celaka di-injak2 musuh semaunya karena hidup dalam dosa misalnya raja Zedekia 2Raj 25:1-10.
2. Tetapi kalau hidup benar, misalnya Yusuf, masih bisa “celaka”. Kalau tetap hidup benar, semua itu berubah jadi kebaikan Rom 8:29 dan mengalami rencana Allah, 1Kor 2:9. Sebab “celaka” itu diperlukan untuk pengolahan dan pertumbuhan yang membuktikan kuasa Allah nyata dalam hidupnya. Kalau kita tetap hidup benar, tidak jatuh dalam pencobaan (Rom 12:21) dan reaksi atau perbuatan kita tetap benar yaitu seperti Firman Tuhan dan pimpinan Roh Kudus, maka celaka atau musibah2 itu akan berubah menjadi kebaikan bagi kita. Kita harus mengerti tentang hal ini, supaya bisa taat dengan betul dan celaka2 itu akan menjadi pengalaman indah yang luar biasa, bahkan sangat ajaib. Jangan hanya tahu, itu membuat bosan tetapi kalau hidup benar dan taat, kita akan mengalami sebagai kesaksian dan riwayat hidup yang sangat indah seperti Yusuf, Daud, Daniel, Rasul2 dll. Kita akan kagum, sukacita, puas dan penuh syukur.
1TES 1:1b. ANUGERAH DAN SEJAHTERA DARI ALLAH BAPA KITA DAN TUHAN YESUS KRISTUS.
KJI, TL: Anugerah.
Terj. Baru: Kasih karunia.
ANUGERAH TUHAN tidak pernah habis, sejak mulai masuk iman Rom 13:11.  Kalau anugerah ini ber-tambah2 dalam hidup kita seperti pada Paulus, kita menjadi makin kaya dengan anugerah Tuhan dan dengan anugerahNya ini kitadiangkat makin tinggi di hadapan Allah.
1Kor 15:10
Tetapi oleh anugerah Allah saya ada sebagaimana saya ada, dan anugerah-Nya kepada saya itu tidak sia-sia, sebaliknya saya sudah bekerja lebih keras dari pada mereka semua tetapi bukan saya, melainkan anugerah Allah yang menyertai saya. (KJI)
Misalnya keadaan dan kemampuan kita hanya 10, tetapi ternyata dalam kenyataannya itu menjadi 25,30.
Itu dikerjakan oleh anugerah Allah, ditambahkan +10 karena anugerah Allah. Misalnya kita menghadapi problem yang sulit bagi kita, tetapi ternyata kita menang. Kalau kita hitung2, tidak mungkin kita menyelesaikan atau memenangkan problem itu, kekuatan kita harus dua kali lipat. Kalau kita memakai baik2 anugerah Tuhan Mat 13:12, kita akan terus ditambahi, misalnya kita sendiri hanya 20, tetapi oleh anugerahNya kita bisa menjadi seperti 50, dan mungkin saja bisa naik sampai 100 (sempurna). Keadaan kita itu seperti yang dikatakan dalam:
2Kor 4:7
Tetapi harta ini kami miliki di dalam bejana-bejana tanah liat, supaya kelebihanf kuasanya itu nyata dari Allah dan bukan dari kami. (KJI)
Kuali tanah liat ini jadi berharga mahal sebab ada harta yang mulia itu di dalamnya. Seharusnya kita hanya berharga murah dan terlalu sedikit, tetapi jadi sangat mahal karena ada yang mulia itu di dalam kita. Kita menjadi kuat, berani, berhasil, sukses, ber-buah2 dst, semua itu karena Dia ada di dalam kita Gal 2:20. Tetapi bukan berhenti sampai disini saja, semua ini mengangkat dan mengubah kita sehingga kita juga berubah makin seperti Kristus. Mula2 tanah liat itu berubah menjadi kayu lalu berubah jadi perak, lalu berubah menjadi emas seperti Kristus 2Tim 2:20-21. Dengan anugerahNya kita meanng dan kita sendiri terus berubah menjadi seperti Dia, dari tanah akhirnya berubah menjadi emas! Semua oleh anugerahNya.
(karunia itu berbeda dari emas. Karunia itu tidak sama bagi setiap orang 1Kor 7:7 dan ini membentuk warna hidup setiap orang jadi khas. Termasuk ada 9 macamkarunia Roh Kudus) Allah kita itu amat heran, Ia memberi karunia2 khusus untuk setiap kita.AnugerahNya membuat kita cukup dalam se-gala2nya, menutupi segala kekurangan kita sebab anugerahNya itu mencukupi segalakekurangan2 kita. 2Kor 12:9. Hiduplah berkenan pada Tuhan, maka kita akan beroleh anugerah Tuhan terus menerus yang akan menumbuhkan kita dan mencukupi segala keperluan kita; Jangan ragu2, bersyukurlah (jangan ber-sungut2) dan terimalah kelimpahan anugerahNya dengan iman.
Dengan anugerah Tuhan kita menjadi orang-orang yang kuat dan orang-orang pilihan.
SEJAHTERA.
Orang yang dipimpin Roh akan penuh sejahtera Allah yang melebihi akal, yang akan menjagai hati dan pikiran kita dalam Tuhan Yesus.
Pil 4:7
Dan sejahtera Allah yang melampaui segala pengertian, akan menjagai hati dan pikiranmu di dalam Kristus Yesus. (KJI)
Selama di dalam Kristus, selalu ada sejahtera. Kalau keluar dari Kristus, berjalan sendiri, maka sejahtera Allah mulai hilang dan timbul gelisah dan segala perasaan yang tidak enak. Kalau ini terjadi, segera periksa diri, ber-tanya2 akan Tuhan 1Taw 16:11dan kalau ada yang salah, segera perbaiki supaya sejahtera Allah kembali pada kita, dan kita kembaliberjalan dengan Tuhan. Kalau kita ada di dalam sejahtera Allah, kita akan selalu aman, senang, tidak perlu kuatir dalam hal apapun, luar biasa! Tuhan jadi jaminan kita dan kita menjadi orang-orang yang kuat dalam Tuhan, sebab disertai Tuhan, seperti orang-orang Tesalonika.
Juga kalau kita ada sejahtera Allah, kita bisa memberi, menurunkan sejahtera pada orang lain seperti Paulus bisa menurunkan sejahtera pada Gereja Tesalonika.
Luk 10:5-6
5 Apabila kamu masuk ke dalam rumah mana pun, katakan: Sejahteralah bagi rumah ini.
6 Dan jika ada putera sejahtera di sana, sejahteramu akan tinggal di atasnya, jika tidak, sejahtera itu akan berbalik kepadamu lagi. (KJI)
Putra sejahtera bisa menerima sejahtera yang kita berikan. Siapakah putra sejahtera? Yaitu orang yang bisa menerima sejahtera dari Tuhan yaitu orang yang mau percaya seperti Zakheus, orang berdosa yang tidak punya sejahtera Allah, tetapi mau percaya, sebab itu ia bisa menerima sejahtera waktu sejahtera Allah itu diberikan kepadanya.  Ia menjadi sejahtera, menerima sejahtera dari Tuhan dalam keselamatannya Luk 19:9. Ini orang-orang yang mau menerima Injil dan mau percaya sehingga selamat. Orang Parisi bukan putra sejahtera, tidak bisa menerima sejahtera Allah, justru makin benci dan mau membunuh yang memberi sejahera.
Jadi dalam nasehat atau penginjilan, kalau orang itu mau percaya, biasanya (kadnag2 baru pada akhirnya) orang itu menjadi sejahtera, ia menjadi putra sejahtera. Sebab itu waktu menghadapi, bicara, memberi nasehat, doakan orang itu supaya dengan kuasa Allah, ia dilepaskan dari ikatan iblis dan matanya tidak lagi dibutakan iblis 2Kor 4:4 dan bisa menerima dan percaya Firman Tuhan.
1TES 1:2. BERSYUKUR SELALU KARENA TESALONIKA.
1TES 1:2a. Kami senantiasa mengucap syukur kepada Allah karena kamu sekalian,
Kita harus selalu mengucap syukur dalam segala perkara Ef 5:20. Kuasa ucapan syukur yang betul, ituluar biasa, membuat Allah bekerja. Mengapa? Sebab orang yang bisa bersyukur selalu itu berarti bahwa ia percaya akan Firman Tuhan sehingga terus bersyukurdan sebab itu ia mendapat janji2 Tuhan dan apa yang diyakininya Mat 8:13.
Tetapi sebaliknya orang yang ber-sungut2 itu percaya kepada kata2 (bisikan) iblis bahwa Allah itu jahat, Firman Tuhan tidak akan jadi, sebab itu hatinya pahit dan ber-sungut2. Jangan biasakan ber-sungut2 sekalipun sikon tidak mendukung bahkan meskipun celaka, sebab bagi orang yang percaya, tidak ada yang kebetulan, Tuhan menguasai segala keadaan Mat 28:18, kalau kita tetap di dalam Dia, mengasihi Dia, pasti semua berubah menjadi kebaikan baginya Rom 8:28. Allah tidak pernah keliru. Ada seorang tua2 Sidang yang sungguh2 melayani Tuhan, bahkan dengan seluruh keluarganya. Ia seorang yang kaya. Anak perempuannya main orgen, tiba2 sakit dan sudah diobati di Rumah Sakit oleh seorang dokter ahli; anak itu sakit lalu mati. Seluruh keluarga shock. Ber-bulan2 ia tidak bisa melayani. Ia tidak berani ber-sungut2 tetapi kecewa dan hilang gairahnya. Ia bertanya pada banyak Pendeta, mengapa ia mengalami demikian. Satu kali ia bertanya pada seorang pendeta dan tiba2 pendeta itu berkata, engkau percaya mulut setan tetapi tidak percaya mulut Tuhan. Ia terkejut, sebab merasa tidak demikian. Pendeta itu berkata, setan berkata Allah jahat, engkau sudah begitu baik pada Tuhan, tetapi anakmu mati. Tetapi Tuhan berkata, percayalah Tuhan tidak pernah salah dan Tuhan itu cinta. Engkau lebih percaya mulut iblis sebab itu engkau kecewa dan jadi loyo. Tiba2 ia sadar dan kembali percaya bahwa Tuhan itu baik dan tidak pernah salah. Meskipun Ayub tidak mengerti, tetapi Ayub tetap percaya Tuhan itu benar, tidak salah dan baik Ay 1:21. Sejak itu orang itu bangkit kembali. Jangan percaya, maka Ayub yang tidak mengerti, diberkati dua kali ganda. Bersyukur terus, mengerti atau tidak, sebab Allah itu baik dan tidak pernah berbuat salah. Terus bersyukur, maka pasti semua jadi baik.
1TES 1:2b. Sambil menyebut kamu di dalam doa2 kami.
Mendoakan saudara2 kita itu tidak sia2, apalagi dengan bahasa lidah, Roh Kudus mengangkat doa kita sampai pada Bapa Rom 8:26-27. Roh Kudus berdoa syafaat dengan sempurna, pasti besar feadahnya. Doakanlah terus menerus orang-orang yang menjadi beban kita, domba2 Tuhan, apalagi kalau ada problem. Juga saudara2 yang lain yang dibebankan Tuhan di atas kita. Berapa banyak dan berapa lama kita harusmendoakannya? Doakanlah setiap hari.
Doakan terus sampai hati merasa cukup dan puas, dan ada sejahtera. Kalau belum cukup, Roh Kudus akan mendorong kita untuk terus berdoa syafaat seperti Abraham bicara kepada Tuhan untuk Lot, sesudah cukup Tuhan berhenti, Roh Kudus tidak mendorong kita lagi dan kita bisa bersyukur terus. Itu pasti jadi berkat baginya maka terlepas dari buah dan tipu daya iblis, tertolong, tumbuh dan berkemenangan.Seringkali Tuhan menggerakkan kita untuk mendoakan orang lain, selain yang rutin. Tuhan juga memberi solusi atau pimpinan untuk melakukan sesuatu, atau mengatakan pesan2 bagi orang-orang yang kita doakan. Jangan lupa berdoa itu dua arah, dengarlah juga suara dan jawaban Tuhan! Perlu saling mendoakan. Juga pemimpin2 kita patut kita doakan terus 1Tes 5:25, apalagi kalau ada problem dan berdoalah senantiasa. 1Tes 5:17.
1TES 1:3. PERCAYA, HARAP DAN CINTA.
1TES 1:3.a. Kami tidak henti-hentinya mengingat perbuatan imanmu,
Paulus dkk selalu ingat perbuatan iman orang-orang Tesalonika. Iman yang hidup,  ada perbuatan atau tindakan iman.
Yak 2:17
Demikian juga iman, jika tidak ada perbuatannya, matilah ia dengan sendirinya. (KJI)
Iman yang mati tidak menghasilkan apa2 sebab tidak ada perbuatan iman. Tetapi kalau hidup, ada perbuatannya dan itu akan jadi seperti yang dipercayainya Mat 8:13. Bagaimana caranya untuk bisa mempunyai iman yang hidup? Ada tindakan atau perbuatan iman, yaituberani bertindak seperti Petrus berjalan di atas air, Tuhan Yesus menyuruhnya berjalan di atas air. Sekalipun keadaan waktu itu adalah angin ribut, tetapi sebab percaya, yakin, Petrus melangkah! Sebab itu ia bisa berjalan di atas air Mat 14:28-29. Juga Bartimeus y ang buta itu berani melangkah dan meninggalkan jubahnya, sebab ia yakin ia akan melihat dan bisa kembali mengambil jubahnya. Kalau sudah percaya, sudah yakin pasti menerima, maka kita akan berani bertindak dengan iman, atau karena yakin lalu timbul sukacita dan bisa bersyukur. Ini bukan di buat2 tetapi spontan sebab ada iman. Kalau tidak punya iman akan mudah ber-sungut2, apalagi kalau ditekan oleh problem.
Kalau belum yakin, belum percaya, tidak akanberani bertindak dengan iman. Jangan tindakan iman itu. Kalau belum berani, jangan bertindak, tetapi di buat2, berdoa terus dalam Roh dan kebenaran 1Kor 14:4 sambil ingat ayat Firman Tuhan (Yoh 14:26), maka Roh Kudus akan mengubah huruf2 yang mati jadi hidup 2Kor 3:6, dan itu menimbulkan iman dalam hati kita, sebab kita yakin dan berani bertindak dengan iman. Kalau sudah ada iman, maka kita akan menerima hasilnya sesuai dengan iman kita. Misalnya orang yang meleleh darah, ia sudah yakin dan ia memegang jubah Tuhan Yesus, sebab yakin ia akan sembuh. Ia melakukannya dan ia sembuh.
Mrk 5:28-29
28 Sebab bumi menghasilkan buah dari dirinya sendiri, mula-mula daunnya, lalu bulir, kemudian butir yang penuh di dalam bulir itu.
29 Tetapi ketika buahnya masak, segeralah ia mengenakan sabitnya, sebab musim menuai telah tiba.” (KJI)
Ada seorang merasa yakin disuruh Tuhan pergi ke kota lain, tetapi ia tidak punya uang. Tuhan berkata, berangkat, antri beli karcis. Ia yakin dan pergi antri di stasiun tanpa punya uang, makin lama ia makin dekat ke loket, tanpa uang. Tetapi ia berani maju terus. Pada waktu kurang dua orang, tiba2 ada orang memberi ia uang dan pergi, ternyata uang itu cukup untuk beli karcis pulang pergi. Ia mendapat sesuai dengan imannya. Mat 8:13.Perhatikanlah supaya di dalam segala perkara, kita harus miliki iman, sebab kita hidup dengan iman bukan hanya berdasarfakta dan penglihatan.
2Kor 5:7
Sebab kami berjalan dengan iman, bukan dengan penglihatan. (KJI)
Hadapi segala problem hidup dengan Firman Tuhan dan Roh Kudus, maka untuk menghadapi problem2 itu, Roh Kudus akan mengingatkan ayat2 yang kita butuhkan, yaitu janji2 Tuhan Yoh 14:26 dan ayat2 Firman Tuhan itu akan menjadi hidup oleh Roh Kudus sehingga timbul iman dan kita mendapat hasilnya. Kalau belum ada jawaban, belum ada iman, tanyalah kepada Tuhan 1Taw 16:11, selidikilahapa yang menjadi halangannya dan bagi orang yang mau taat (bukan seperti Saul yang tidak mau bertobat dan taat) Roh Kudus akan menolong kita, istimewa dengan karunia2 misalnya marifat dll dan timbul iman. Ada kalanya kita masih harus menunggu, kalau Roh Kudus beri sejahtera, kita tunggu terus dengan iman sambil terus berdoa dalam Roh dan kebenaran. Hadapi semua problem dengan iman, kita akan menang dan mengalahkan dunia ini dengan iman kita.
1Yoh 5:4
Sebab setiap orang yang lahir dari Allah  mengalahkan dunia, dan inilah kemenangan yang telah mengalahkan dunia, yaitu iman kita. (KJI)
Orang yang punya iman (sehingga berani bertindak dengan iman) adalah orang-orang yang menang, pemenang2, bahkan lebih dari pemenang. Rom 8:37.
1TES 1:3.b. usaha kasihmu.
Kalau seorang mempunyai kasih akan Tuhan, itu dinyatakan oleh kasih kita pada saudara2 seiman dan orang di sekitar kita
1Yoh 4:20
Jika seseorang berkata: “Saya mengasihi Allah”, dan membenci saudaranya, ia adalah pembohong, karena ia yang tidak mengasihi saudaranya yang dilihatnya, bagaimana ia dapat mengasihi Allah yang tidak dilihatnya. (KJI)
Luk 10:27
Maka Ia menjawab, serta berkata: “Hendaklah engkau mengasihi Tuhan Allahmu dengan segenap hatimu, dengan segenap jiwamu, dengan segenap kekuatanmu dan dengan segenap pikiranmu dan tetanggamu  seperti dirimu sendiri.” (KJI)
Dan kasih kita kepada manusia itu dinyatakan dari perbuatan kasih kita.
1Yoh 3:17-18
17 Tetapi barangsiapa mempunyai harta dunia, dan melihat saudaranya di dalam kebutuhan tetapi menutup hatinya dari saudaranya itu, bagaimanakah kasih Allah boleh tinggal tetap di dalam dia?
18 Anak-anakku yang kecil, janganlah kita mengasihi dengan perkataan atau dengan lidah, tetapi dengan perbuatan dan di dalam kebenaran. (KJI)
Kalau ada kasih, akan ada korban, memberi karena kasih; sekalipun itu korban, tetapi juga bukannya yang tidak kita miliki, akal, sesuai dengan kemampuan kita.
2Kor 8:12
Karena jikalau pertama-tama ada kehendak hati, itulah yang diterima menurut apa yang dimilikinya, bukan menurut apa yang tidak dimilikinya.  (KJI)
Perbuatan kasih bagi orang-orang yang memerlukan, yang ada dalam keadaan sulit bukan untuk orang yang malas, Tuhan membiarkan orang malas ini jangan makan 2Tes 3:10. Ada orang-orang yang malas atau mau menggunakan kesempatan diantara orang beriman. Paulus dengan tegas menyuruh membiarkan mereka, supaya mereka bertobat dan jangan malas Ams 6:6-11. Kadang2 kita sedikit tertipu oleh saudara2 yang tidak tulus ini, jangan bereaksi dosa, relakanlah, 1Kor 6:7 ampuni tetapi doakan dan bimbinglah dengan hikmat dan kuasa Roh, supaya merekabertobat dan meniru kita untuk rajin dan cerdik dalam mencari dunia. Minta pimpinan Roh Kudus. Dengan usaha kasih, maka kasih kita akan tumbuh dan terus ber-tambah2, tidak rugi, meskipun kadang2 tertipu sedikit oleh sikap dan siasat saudara2 yang tidak bertobat atau tidak tulus (kalau cerdik tidak sampai tertipu banyak. Misalnya jangan beri hutang (biasanya jumlah untuk hutang itu lebih besar dengan janji (pura2) mau mengembalikan, tetapi berdasar Rom 13:8, tetapi lebih baik memberi menurut kasih Kristus, dengan rela  sesuai kemampuan dan minta pimpinan Roh Kudus. Banyak orang susah disekitar kita, itukesempatan untuk menolong sambil memuridkan (mengajari hidup dengan iman), istimewa pada saudara2 seiman Gal 6:9-10.
1TES 1:3.c. Sabar pengharapanmu di dalam Tuhan Yesus Kristus.
Orang yang mempunyai pengharapan di dalam Tuhan itu menyucikan dirinya.
1Yoh 3:3
Dan setiap orang yang mempunyai pengharapan ini di dalam Dia, menyucikan dirinya, sama seperti Dia itu suci. (KJI)
Sama seperti kalau kita mengharap pertolongan dari seseorang, tentu kita berusaha menyenangkan hatinya, bukannya menyakiti hatinya, pasti tidak ditolong. Lebih2 kalau kita berharap pada Tuhan, kita berusaha menyenangkan Tuhan yaitu dengan hidup suci dan melakukan kehendakNya. Jagalah supaya tetap hidup dalam kesucian, sebab kalau ada dosa, keadaan menjadi ruwet sebab setan akanbekerja dan Tuhan tidak bisa bebas menolong orang yang melawan Dia (= orang dosa). Yang diharapkan jadi kabur sebab hidup dalam dosa melawan Tuhan. Sebab itu kita perlu sering memeriksa diri dan terus berjalan dalam Roh, maka akan tetap ada sejahtera dan pengharapan kita jadi kuat sehingga sabar bukan panik dan bersungut2. Kalau toh ada dosa dan sungguh2 bertobat, Yunus masih tertolong, begitu juga Manasye, Simson, Daud, dll. Nyanyian: Sabar dalam susah sukarmu, sabar Tuhan ada sertamu, beri kuat pada mu.
Kalau kita mempunyai pengharapan di dalam Tuhan, baik tentang hal-hal di dunia, lebih2 yang kekal, maka kita akan menjadi sabar menghadapi semua problem.  Sebab itu meskipun kita mengalami hal-hal yang tidak enak bahkan malapetaka, kita tetap bisasabar sebab berharap pada Tuhan, sebab Tuhan tidak pernah terlambat, Tuhan sanggup menolong, sambil terus berjalan dalam Roh, penuh dan dipimpin Roh untuk bertindak menghadapi problem2 itu. Kalau kita memiliki iman, pengharapan dan kasih Kristus, maka kita akan menjadi orang-orang beriman yang kuat, yang terus tumbuh dan bisa melakukan kehendak Tuhan selalu.
1TES 1:3.d. Di dalam hadirat Allah Bapa kita.
Lakukan semua karena Tuhan, oleh dan untuk Tuhan.
Rom 11:36
Sebab segala sesuatu itu dari Dia, oleh Dia dan kepada Dia. Kepada-Nyalah kemuliaan sampai selama-lamanya. Amin. (KJI)
Ini yang berkenan pada Tuhan bukan seperti orang dunia yang juga ada perbuatan kasih, sabar dan gairah tetapi mereka melakukan dengan motive2 pribadi, cara2 lama yang baik menurut dunia. Tetapi kita mengerjakan semuanya karena Kristus.
Gereja Tesalonika ini indah, kuatsebab punya iman, harap dan kasih dan Tuhan terus menambah2i anugrah dan sejahteraNya, dan mereka selalu dipersiapkan, untuk hari kedatangan Tuhan 1Tes 4:16-17, meskipun mereka hanya mengalami kedatangan Tuhan secara pribadi, belum yang bersama2, tetapi hasilnya sangat indah, sebab sesudah mati di dalam Tuhan, mereka menikmati kerajaan surga lebih dahulu dari pada kita semua. Satu kali pada hari kedatangan Tuhan, maka akan bangkit lebih dahulu dan mengalami pengangkatan dalam tubuh kebangkitan yang ajaib lalu kita juga berubah dalam sekejab dan ikut dalam pengangkatan.
1TES 1:4. ORANG-ORANG PILIHAN ALLAH
Dan kami tahu, Saudara-saudara yang dikasihi, bahwa kamu sudah dipilih Allah.
Orang Tesalonika adalah orang-orang pilihan tetapi bukan ditentukan lebih dahulu, melainkan dikenalNya lebih dahulu rom 8:29 KJI (to know before hand, Vine’s expository dictionary of new testament words).
Mula2 Allah tahu lebih dahulu (proginosko) Rom 8:29 KJI, TL, bukan menentukan lebih dahulu.
(Ini disebut dalam Terj. Baru, tetapi tidak betul, sebab “ditentukan” lebih dahulu diterjemahkan dari “proginosko” yang berarti dikenal atau diketahui lebih dahulu, bukan ditentukan lebih dahulu).
Kalau Allah menentukan lebih dahulu Allah tidak adil dan tidak sesuai dengan Firman Tuhan, jadi ditentukan lebih dahulu itu salah, sebab tidak sesuai dengan dari kata aslinya dan hanya tafsiran orang itu sendiri yang menafsirkan bahwa Allah menentukan lebih dahulu! Tidak betul.
Sebab:
1. Allah mengasihi seluruh dunia Yoh 3:16, 2Pet 3:9 dan
2. Allah tidak membedakan orang Rom 2:11 Mat 22:16, Mark 12:14 dll.
3. Allah menciptakan manusia menjadi makhluk bebas dan masing2 harus mengambil keputusan untuk nasibnya Luk 12:5-7, bukan ditentukan oleh Allah. Firman Tuhan jelas menerangkan bahwa Allah tidak akan menentukan seseorang selamat atau tidak, tetapi menusia harus memilih (dan Allah tahu lebih dahulu apa yang akan dipilih manusia, tetapi Allah tidak menentukan lebih dahulu! Bahkan Allah tahu lebih dahulu jauh sebelum dunia ini jadi Ef 1:4). Sesudah manusia mengambil keputusan untuk memilih percaya Tuhan Yesus, maka barulah Allah menentukan orang ini untuk menjadi apa yang terbaik baginya. Allah menentukan tempat kita dalam tubuh Kristus 1Kor 12:18, dan apa jabatannya, supaya kita berbuah2 paling lebat dan tumbuh sampai sempurna Yoh 15:16. Allah tidak menentukan keselamatan kita (sebab kita yang harus mengambil keputusan untuk mau percaya) tetapi Allah menentukan untuk berbuah2 yang paling efektif, sebab Dia yang tahu dengan tepat, bukan kita. Kita sendiri harus mengambil keputusan lalu taat dan tumbuh terus, bukan saja untuk menerima panggilanNya, tetapi juga untuk mau dipilih.
Mat 22:14
Karena banyak yang dipanggil tetapi sedikit yang dipilih.” (20:16) (KJI)
Jadi, sesudah dipanggil, kita harus berusaha untuk masuk dalam golongan orang-orang yang dipilih.
2Pet 1:10
Karena itu Saudara-saudara, berusahalah sungguh-sungguh untuk membuat panggilan dan pilihanmu teguh, sebab jika kamu melakukan hal-hal ini, kamu tidak akan pernah jatuh. (KJI) Mar 13:20.
Semua orang dipanggil, tetapi tidak semua mau menjadi orang pilihan. Dari antara orang yang dipanggil, keluarlah orang pilihan yang mau taat akan Tuhan dan setia dan dari antaranya, pada akhirnya akan ada orang-orang yang mau tumbuh terus sampai menjadi sempurna.
Di dalam skema Kemah Suci tampak sebagai berikut:
Pintu Gerbang = dipanggil.
Halaman = orang panggilan.
Pintu Kemah = dipilih,
Ruangan Suci = orang pilihan,
Tirai = disempurnakan,
Ruangan Maha Suci = orang-orang yang sempurna yaitu mempelai Kristus, Yerusalem baru. Orang-orang panggilan kelak akan ada di Bumi Baru, orang-orang pilihan di Surga Baru, dan orang-orang yang sempurna dalam Yerusalem Baru, inilah Surga Bumi Baru yang mulia dan kekal.
Dari mana kita tahu bahwa seseorang adalah orang pilihan Allah?
Dari tingkat rohaninya yang bisa diukur dengan ukuran skema Kemah Suci yaitu tingkat Ruangan Suci. Ini tingkatan orang suci yaitu orang yang bisa hidup suci, penuh dan dipimpin Roh dalam kesucian dan melakukan kehendak Tuhan.
Tingkat Ruangan Suci:
1. Orang suci + 7 KPR.
2. Putra Allah, dipimpin Roh Rom 8:14.
–> Anak sulung Ibr 12:3 (= RMS).
3. Murid Kristus. 1Kor 11:1.
4. Lima gadis bijaksana (Ligabis).
5. Carang yang ber-buah2.
6. Dewasa rohani =/= kanak-anak.
7. Calon mempelai Kristus. 2Kor 11:2.
8. Imam2. 1Pet 1:9.
9. Raja2 di hadapan Tuhan. Wah 1:6.
10. Prajurit Kristus yang taat.
11. Domba yang ber-biak2 =/= kambing. Mat 25:33.
12. Orang-orang pilihan. 1Tes 1:4.
Ini suatu tingkatan yang indah yang bisa menikmati tujuh kebutuhan pokok rohani, bukan sebagai keharusan atau kewajiban tetapi sebagai suatu kesukaan dan kenikmatan dan terus tumbuh dalam pelayanan, kesaksian, melakukan kehendak Allah senantiasa, maka seperti carang yang lekat dengan baik pada pokoknya, ia akan berbuah2 lebat dan memperkenankan Tuhan. Yoh 15:5,8.
Orang dalam tingkatan ini akan tumbuh terus dengan baik lewat bermacam-macam kesulitan dan pencobaan, yang menjadi pengolahan dan ujian untuk mutu rohaninya. Jangan kecil hati menghadapi problem seperti Gereja Tesalonika yang tumbuh dalam banyak kesukaran. Kesukaran dan problem itu menjadi pengolahan dan pertumbuhan, asal setiap kali kita lulus yaitu tidak bereaksi dosa, Rom 12:2 dan terus bertindak tepat seperti Firman Tuhan dan pimpinan Roh Kudus.
1TES 1:5. PEMBERITAAN INJIL PAULUS DI TESALONIKA.
1TES 1:5.a. Sebab Injil kami disampaikan kepadamu bukan dengan kata-kata saja, tetapi juga di dalam kuasa dan di dalam Roh Kudus.
Injil yang diberitakan harus tepat yaitu tentang Tuhan Yesus sebagai jalan keselamatan satu2nya Yoh 14:6, Yoh 3:16, dan 1Kor 15:1-9 menjelaskan tentang pokok Injil yaitu Tuhan Yesus yang menjadi manusia, menjadi korban tebusan bagi kita, yang sudah mati dan bangkit untuk menebus dosa kita. (Bisa juga memakai traktat jalan keselamatan oleh Pdt. Jusuf BS).
Injil ini harus diberitakan dengan kuasa Allah dan dalam pimpinan Roh Kudus 1Kor 2:4-5. Kita perlu kuasa Allah, sebab musuh kita bukan manusia tetapi setan Ef 6:12 yang mengikat dan membutakan manusia 1Kor 4:4. Kalau kita datang dengan kuasa Allah, iblis akan lari (kalau perlu, usir dalam nama Tuhan Yesus Mrk 16:17) dan beritakan Injil dalam pimpinan Roh kudus, maka benih2 Injil itu tertabur dalam hatinya dan Tuhan yang menumbuhkan Mrk 4:27. Ini bukan terjadi oleh kuasa dan kemampuan kita tetapi dengan hikmat dan kuasa Roh Kudus. Sebab itu berjalan dengan kuasa dan pimpinan Roh Kudus. Kalau kita melakukannya dipimpin Roh, itu seperti membuat mie instant, tidak sulit, Roh Kudus yang bekerja, bukan kita dan kita tinggal menunggu Tuhan bekerja dalam orang itu sambil berdoa.
Tentu kalau ada kesempatan lagi, ada pintu terbuka, kita tambahi lagi Firman Tuhan dalam pimpinan Roh Kudus Kol 4:3. Jangan lupa menfollow up orang itu sampai ia menerima Tuhan.
1TES 1:5.b. dan di dalam keyakinan yang kuat.
Kita harus melakukannya dengan yakin bahwa:
1. ini adalah kewajiban kita semua untuk pergi menginjil Mat 28:19-20 pada orang di sebelah kita, dalam panci kita Mat 5:13-16, dan yang ada di dalam kegelapan di sekitar kita.
2. Ini dituntut Tuhan Mat 7:21, sebab carang yang tidak berbuah jiwa2 akan dipotong Yoh 15:2,
3. Tidak melakukan kewajiban ini berarti hutang darah Yez 33:6-9. Orang yang bisa kita capai (itu bukan kebetulan, bagi Tuhan tidak ada kebetulan), tetapi tidak kita Injili, itu menjadi hutang darah. Jangan takut menghadapi problem, hadapi dan lakukan dengan hikmat dan kuasa Allah dan Tuhan yang akan menghadapinya.
4. Mungkin kita perlu mendoakan orang sakit, mengusir setan, menolong problemnya (pekerjaan, keuangan, rumah tangga dll), kerjakan semua dengan tulus di dalam nama Tuhan Yesus, maka Tuhan yang akan bekerja, bukan kita.
 
1TES 1:5.c. Seperti yang kamu ketahui, orang macam apakah kami ini di antara kamu, oleh karena kamu.
Paulus berada di tengah-tengah orang Tesalonika, mereka kenal Paulus yang dengan tulus karena Kristus memberitakan Injil supaya mereka diselamatkan. Jangan pelayanan karena uang Mat 10:8, karena kepujian atau maksud2 kedagingan lainnya, itu tidak akan tahan dengan sengsara dan macam-macam ujian.
Paulus jadi contoh bagi orang Tesalonika yang menjadi kuat dalam kesukaran yang dihadapi 1Tes 3:3 sebab Firman Tuhan tidak akan kembali dengan sia2 Yes 55:11. Betul2 Gereja Tesalonika berdiri teguh, kuat, menjadi orang-orang pilihan yang bisabertahan dan tumbuh.
Semua yang kita lakukan oleh, untuk dan karena Tuhan (Rom 11:36) tidak akan sia2 1Kor 15:58 dan akan terus mengikuti kita sampai kekal Wah 14:13.
Nyanyian:
Maju2 saja, Tuhan slalu serta.
 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Scroll to Top