M3921 – 1Korintus 16:22, Wahyu 22:20. Maranata.

TUHAN KAMI DATANG = MARANATA.

Ini kata yang dipakai orang beriman untuk ber-jaga2, siap untuk menunggu kedatangan Tuhan. Meskipun orang yang ber-jaga2 itu sudah mati dan Tuhan belum datang di awan2, tetapi kata2 ini tetap berarti, sebab orang2 beriman yang ber-jaga2, meskipun mati, sudah bertemu Tuhan secara pribadi dan ia sudah masuk Surga dan sudah menikmati kesukaan Surga yang amat sangat indah dan memuaskan, penuh syukur sebab bisa masuk Surga. Orang yang ber-jaga2 (Mat 24:42)akan bertumbuh (dalam kesucian) dan berbuah dan sampai dimana ia tumbuh seperti Kristus dan berbuah dalam dunia ini, itu ukuran kemuliaannya untuk kekal dalam Surga. Sebab itu sama sekali tidak rugi memakai kata Maranatha untuk ber-jaga2 sekalipun orangnya tidak ikut pengangkatan.

KITA MEMPERCEPAT.

Ini adalah kehendak Allah seperti yang tertulis dalam 4 ayat (dalam II + III), sbb:

2Pet 3:12 Mempercepat, menyegerakan, hasten (to make haste). Kita disuruh menantikan dan mempercepat kedatangan Tuhan. Ini kehendak Tuhan, kita harus taat.Dengan apa kita harus mempercepatnya?  Dengan menggenapkan 3 angka kedatangan Tuhan, yaitu:

Angka I. Injil sampai di seluruh dunia Mat 24:14. Tampaknya ini sudah atau hampir selesai sebab hampir seluruh dunia tahu tentang kekristenan, Gereja, Tuhan Yesus, kematian dan kebangkitan Tuhan Yesus (hampir di seluruh dunia, ini menjadi hari libur resmi) dan semua tahu dengan percaya pada Tuhan Yesus orang akan diampuni dosanya dan selamat masuk Surga Kis 16:31, 1Kor 15:1-4.

Angka II. Jumlah orang yang selamat genap. Rom 10:25. Kita tidak tahu berapa jumlahnya dan sudah digenapkan sampai berapa.

Angka III. Jumlah orang yang sempurna genap, yaitu 144.000 Wah 14:1-5. Ini belum tampak, tetapi pasti akan digenapi dalam 3,5 tahun I Minggu ke-70 Daniel.

Kita wajib ikut menggenapkan 3 angka ini sekaligus juga dengan bersedia Mat 24:42 yaitu dengan bertumbuh dalam tingkatan rohani kita.

Bagaimana cara mempercepatnya? Yaitu dengan menjadi garam dan terang dunia Mat 5:13-16.

Orang yang tidak mau menggarami “pancinya” berarti tidak asin dan ditolak Tuhan dan di-injak2 kekafiran (dosa dan keduniawian menguasai orang yang tidak punya gairah dan tidak mau menjadi garam dunia) dan waktu tertinggal, di-injak2 oleh Antikris Wah 11:2, Mat 5:13-16 dan yang Pelitanya tidak menyala, tidak menerangi orang2 di sekitarnya dalam “ruangannya”, akan ditolak Tuhan, tidak masuk Surga; tetapi kalau tertinggal masih mempunyai 1 kesempatan terakhirdalam zaman Antikris, dengan melewati masa aniaya Antikris. Sebab itu kita wajib bergairah dan ikut mempercepatnya. Kalau kita penuh dan dipimpin Roh, pasti ada gairah yang me-nyala2 Yoh 2:17, Rom 12:11.

III. TUHAN MENYINGKATKAN, WAKTUNYA DIPOTONG.

Dalam Mat 24:22 dan Mrk 13:20 dan Rom 9:28dikatakan bahwa Tuhan Allah akan memotong yaitu memperpendek saat kedatangan Tuhan.

D: Cut short, Ibrani: Koloboo G2856 =  to mutilate, curtail, abridge, to shorten. Rom 9:28 cut short TL, TB: segera, Yunani: Suntemmo = to cut short.

Dalam 2Pet 3:12 kita yang disuruh menunggu dan mempercepat, tetapi dalam 3 ayat ini, Tuhan sendiri yang akan memotong waktunya sehingga jadi pendek tiba waktunya dan Dia datang. Ini terjadi pada waktu 3 angka itu genap, maka langsung saat itu menjadi saat pengangkatan. Bagi kita sulit tetapi Tuhan sudah tahu lebih dahulu, sebab itu Dia dapat menjalankan lonceng nubuatan Daniel 3,5 tahun sebelum angka2 itu genap dan terjadi pengangkatan. Ini hari yang mulia yang kita tunggu2.

Jadi kita mempercepat dengan ikut menggenapkan 3 angka itu, termasuk kita sendiri ber-jaga2 dan tumbuh kepada kesempurnaan dan Tuhan yang memotong waktunya, yaitu memajukannya. Sebetulnya Tuhan juga bekerja di dalam kita untuk bisa ikut menggenapkan 3 angka itu. Hari kedatangan Tuhan itu pasti dipercepat tanggalnya, lebih2 dengan hujan Akhir, sebab itu kita mutlak harus siap dan ber-jaga2, supaya jangan jatuh dalam dosa atau tertinggal.

MENGAPA KITA HARUS MEMPERCEPAT KEDATANGANNYA? (Menyelamatkan jiwa2).

  1. Kita adalah milik Tuhan 1Kor 6:19-20 permuliakan Allah dengan tubuh dan roh kita dengan melakukan kehendak Tuan kita, yaitu berusaha menggenapi 3 angka ini, memenangkan jiwa dan menggembalakannya (penggembalaan bertingkat Kel 18:21) Yoh 21:15-17. Kalau kita malas, nganggur, Tuan kita marah. Kita harus melakukannya dengan segenap hati, bukan setengah hati, bahkan dengan pengorbanan apapun, toh Tuhan yang menyertai, melindungi dan memperlengkapi kita 1Kor 9:7.
  2. Sebab kasih, belas kasihan Mat 9:13. Jangan biarkan mereka masuk dalam penderitaan kekal.
  3. Kita ini sudah diutus, diperintahkan Yes 6:6-8, Mat 28:19-20.
  4. Menjadi garam dunia Mat 5:13 harus menggarami “panci kita”.
  5. Menjadi pelita yang menyala Mat 5:14-16 harus menerangi “ruangan” kita.
  6. Harus taat melakukan kehendak Allah. Mat 7:21 kebanyakan kita sudah tahu tetapi hanya bicara, mengerti tetapi tidak berbuat seperti NATO (No Action Talk Only Yak 1:22-25).
  7. Jiwa2 ini menjadi mahkota kita, yaitu jiwa2 yang kita menangkan dan kita layani 1Tes 2:19.
  8. Justru dengan pelayanan ini kita tumbuh 2Tim 2:20-21 dan ber-buah2 dan ini menjadi ukuran kemuliaan kita untuk kekal Wah 14:13, Luk 19:17.
  9. Tanda bahwa rohani kita hidup, ada kasih, ada gairah dipimpin Roh. Orang yang tidak bisa memenangkan jiwa itu tidak normal, mungkin rohani cacat atau mati. Bahkan orang barupun seperti perempuan Samaria bisa memenangkan jiwa Yoh 4:39.

ORANG YANG TIDAK MAU.

  1. Carang yang tidak berbuah dipotong dan dilempar dalam api. Yoh 15:2,6. Ini keharusan bagi kita.
  2. Orang yang tidak memberi buahnya, kerajaan Surga diambil daripadanya. Mat 21:43.
  3. Orang yang tidak melakukan kehendak Allah tidak masuk Surga. Mat 7:21.
  4. Garam yang tidak asin dibuang dan di-injak2 Mat 5:13.
  5. Pelita yang padam ditolak dari kerajaan Surga Mat 25:11-13.
  6. Dituntut Yez 33:4,8 kalau tidak memberitahu orang2 yang ada dalam “panci atau ruangan” kita.
  7. Biasanya ada dosa yang dibiarkan, keras hati dan itu berbahaya bagi keselamatan jiwanya Wah 21:27, sebab itu kita harus hidup dalam kesucian danmelakukan kehendak Tuhan, sekalipun dalam keadaan krisis Kis 8:4.
  8. Membuang kesempatan Yoh 4:36, Pkh 9:10.

CARANYA.

  1. Kita sendiri sudah diselamatkan, maka seharusnya tidak sulit ber-buah2 seperti carang dalam pokok. Yoh 15:5.
  2. Minta beban jiwa2 dan ini jadi rezeki kita. Yoh 4:32.
  3. Berdoa supaya limpah pengurapan dan kuasa Allah, sehingga bisa merebut jiwa2 dari tangan iblis Luk 11:20. Perlu kuasa, hikmat, karunia2 Roh Kudus Luk 24:49, Kis 1:8. Jangan lupa berdoa dalam Roh dan hidup benar.
  4. Bertumbuh dalam kasih 1Yoh 4:20, Mat 8:13, sehingga ada gairah dan kuasa Roh Kudus.
  5. Taburkan benih2 Firman Tuhan, itu akan tumbuh dalam kuasa Allah 1Kor 3:6.
  6. Mau korban menyangkal diri, korban waktu, tenaga, hati dan resiko lainnya (dengan bijak Mat 10:16) 2Kor 4:12.

VII. KEUNTUNGAN DAN KEINDAHAN MENYEGERAKAN HARI TUHAN.

Kalau 3 angka ini digenapkan, kita melihat hasil yang indah, yaitu:

Orang yang mau percaya itu

  1. Jiwanya selamat, kalau mati langsung punya rumah di Surga. Orang yang mau percaya pada Tuhan Yesus itu untung besar dan hatinya juga beroleh sejahtera dari Allah seperti perempuan Samaria itu Yoh 4:14. Percaya dan selamat itu tidak selaluharus lewat kesembuhan, pertolongan, untung dll, tetapi seperti Zakheus yang bertobat, ia justru habis uangnya tetapi selamat dan sejahtera dari Tuhan datang kepadanya Luk 19:9.
  2. Posisinya jadi anak Allah Yoh 1:12 dan sebagai anak Allah ia mendapatkan se-gala2nya dari Allah, meskipun masih dalam bentuk benih.
  3. Pindah dari jalan lebar ke jalan sempit, yaitu pindah dari Neraka kerajaan iblis ke dalam kerajaan Putra Allah Kol 1:13 yaitu Surga Ef 2:6 luar biasa.
  4. Ia berubah jadi orang baru, bukan lagi orang lama. Ia menjadi anak Allah bukan lagi anak iblis dan tabiat baru sudah lengkap ada padanya meskipun baru dalam bentuk benih, 2Pet 1:4 (dalam biji itu ada seluruh pohon yang lengkap sampai buah2nya), asal setia dan taat, akan tumbuh terus sampai seperti Kristus.
  5. Pekerjaan Bapa, Putra dan Roh Kudus mulai bekerja dalam dirinya, itu luar biasa. Ini lebih dari orang mendapat hadiah 1 mobil atau 1 rumah, sebab mendapat Tuhan Yesus berarti mendapat se-gala2nya rohani dan jasmani istimewa dalam menghadapi problem, pencobaan dan ujian, Allah bekerja dalam dia, dia tidak lagi sendirian.
  6. Hal2 jasmani sekarang dijamin oleh Tuhan, apalagikebutuhannya Mat 6:33. Semua penjagaan, pemeliharaannya dalam tangan Allah sepenuhnya, tidak ada yang kebetulan baginya, tidak perlu takut atau kuatir.
  7. Reaksi dunia, tergantung dari sikonnya.

Dalam Minggu ke-70 Daniel, Antikris akan bereaksi sangat keras, tetapi Gereja Tuhan yang ajaib akan selalu menang dengan kuasa Allah sepenuhnya, bahkan janji 1Kor 15:51 justru disini berlaku dengan se-penuh2nya, sangat ajaib semuanya.

  1. Orang yang melayani baik angka 1,2,3 akan selalumengalami ber-macam2 gangguan atau halangan dari iblis, tetapi dengan Tuhan kita akan tetap menang, lulus dan tumbuh dengan indah 2Tim 2:20-21. Justru pelayanan yang tulus dan benar dipimpin Roh itu membuat pertumbuhan rohani makin indah, makin cepat dan makin lebat ber-buah2. Di hadapan Allah seperti bintang yang bercahaya Dan 12:3 dan semua itu berlanjutsampai kekal.
  2. Surga bersukacita. Luk 15:7,10. Setiap orang yang mau percaya, namanya ditulis dalam buku Hayat dan membuat isi Surga ber-debar2 menunggu finish dari rencana Allah yang maha besar itu.
  3. Neraka gempar, sebab ada jiwa2 yang seharusnya jadi penduduk Neraka, dicabut, dipindahkan ke Surga. Iblis marah2 terus sebab tidak habis2nya jiwa2 ditarik dan dipindahkan ke Surga. Iblis dan tentaranya terus bekerj keras untuk menekan hal ini dan berusaha menjatuhkan orang2 beriman. Iblis itu bekerja non stop sebab mereka tidak perlu tidur atau cari uang untuk nafkah, melainkan betul2 full waktu dan hidupnya untuk melawan Allah dan Gereja Tuhan. Setiap kali jiwanya dirampas oleh orang2 beriman (dengan kuasa Allah) mereka kalah dan ribut. Seringkali orang2 yang baru lahir baru, tidak menyadari hal ini, padahal ini perkara besar. Kalau seorang diangkat jadi mentri apalagi jadi presiden, bahkan seluruh dunia tahu dan bereaksi. Diselamatkan dan tumbuh itu perkara yang lebih besar dari hal ini, sebab ini untuk kekal, sebab itu jangan di-sia2kan, itu terlalu bodoh. Pakailah hidup baru ini baik2, hasilnya akan luar biasa. Orang yang mengerti dan menghargai itu untung, sebab dengan Tuhan ia menjadi sangat kuat dan luar biasa! Yang tidak mengerti, tidak memanfaatkan hidup baru dalam Kristus yang begitu besar artinya! Kalau mata rohaninya celik, pertobatan itu sangat mulia dan kekal! Dengan Tuhan kita bisa melakukan perkara2 yang besar, rohani dan jasmani Maz 60:14. Pakailah hidup baru ini seefektif mungkin!

VIII. MENENTUKAN SEJARAH SEMESTA ALAM.

Kita, umat Tuhan ikut menentukannya. Kalau kita rajin, bergairah menggenapkan 3 angka kedatangan Tuhan, maka dunia dan semesta alam akan sampai pada akhirnya, jadi kita ikut menentukan sejarah semesta alam dengan Tuhan Yesus. Kita akan masuk dalam masa2 yang sangat indah, sukacita, mulia untuk kekal 2Pet 3:10-13. Perhatian Tuhan hanya pada jiwa2, ini satu2nya tujuan Allah. Yang lain hanya fasilitas yang fana. Allah menciptakan semesta dari tidak ada apa2, menjadi ada dan satu kali akan tidak ada lagi. Tuhan akan menciptakan lagi bumi baru (Ia bisa mencipta lebih banyak, bahkan tanpa batas), tetapi tujuan utamanya hanya manusia, dengan kemauan bebas.

Di dunia adalah kesempatan satu2nya untuk memilih untuk percaya Tuhan Yesus sehingga selamat dan juga menolong orang lain.

Tuhan tidak akan memperlambat rencanaNya (KJI: slack = braduno G1019) 2Pet 3:9, tetapi justru mempercepatnya. Begitu indah, sebab itu ikut ambil bagian dalam menentukan sejarah semesta ini; jangan hanya menunggu (tetapi ikut serta mempercepat 3 angka ini, termasuk kita sendiri tumbuh, se-kuat2nya, se-tinggi2nya, se-cepat2nya dengan tulus dalam pimpinan Roh Kudus untuk siap masuk dalam Minggu ke-70 Daniel, maka kita akan masuk dalam rencana penamatan Allah yang heran, tubuh Kristus global danmenikmati kesukaan yang kekal, tidak lama lagi, seperti Surga di bumi, indah dan ajaib.

PENGGENAPAN 3 ANGKA DI AKHIR ZAMAN.

Pada akhir zaman ada kesempatan terakhir untuk menggenapkannya:

  1. Hujan Akhir terutama untuk menyempurnakan Gereja, tetapi masih ada penginjilan dalam Wah 19:6. Injil yang kekal (hujan Awal tekanannya pada penginjilan).
  2. Selama masih hidup kalau mau percaya, masih bisa selamat.
  3. Keadaan sangat dahsyat, tetapi kalau mau bertobat, masih ada kesempatan kecuali dosanya sempurna. Tantangannya terlalu besar, perlu pengorbanan banyak dan harus tumbuh ekstra cepat.
  4. Tiga angka belum selesai, kalau selesai Tuhan Yesus datang. Angka 1,2 kurang berapa? Angka 1 mungkin sudah genap.

Tampaknya angka 2 belum genap, jadi masih ada yang akan selamat.

Meskipun lebih sulit sebab tantangan sangat dahsyat dari 3 Antikris dalam 3,5 tahun I, tetapi Gereja juga ajaib dengan kuasa dan mujizat yang sangat besar, seperti Surga di bumi, sebab itu mungkin juga akan ada pertobatan yang besar (paling besar?) dan harus langsung “masuk dalam Ruangan Suci” untuk bisa ikut dalam pengangkatan, sebab yang di Halaman akan tertinggal. Akan ada kegerakan hujan Akhir yang besar, yaitu puncaknya. Kalau dalam kegerakan ini, semua orang beriman, masing2 memenangkan jiwa, jumlahnya langsung genap dalam beberapa bulan, apalagi dengan pertumbuhan yang sangat cepat. Tetapi jumlahnya juga (dikurangi kejatuhan yang makin banyak di akhir zaman ini 1Tim 4:1) sehingga dalam 3,5 tahun semua rencana Allah genap dengan cepat sekali.

KESIMPULAN.

Kalau kita ikut mempercepat kedatanganNya, dengan memenangkan jiwa dan tumbuh dalam Dia, maka kita bisa ikut serta dalam proyek penamatan Allah. Sebab itu lekatlah selalu dengan Dia, seperti carang dalam pokok. (Yoh 15:5 kdDDdk = K2D4, Kita di dalam Dia, Dia di dalam kita, inilah orang yang penuh dan dipimpin Roh).

Jangan lupa korban waktu untuk memenangkan jiwa dan follow up nya, itu perlu banyak waktu dan juga untuk pemeliharaan rohani (7 Kebutuhan Pokok Rohani) perlu banyak waktu, sebab itu orang yang K2D4 itu akan mengerti dan berusaha menebus waktu Ef 5:16 supaya punya limpah waktu untuk hal2 ini. Pasti indah, sebab kalau kita di dalam Dia dan Dia di dalam kita, maka hidup ini bisa tumbuh dan berbuah jiwa2, masuk dalam rencanaNya yang mulia, siap untuk kedatanganNya, Maranata.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Scroll to Top